Saat Invasi Rusia Berakhir, Ukraina Butuh Duit Rp11.195 Triliun Buat Pemulihan

Selasa, 12 Juli 2022 - 02:58 WIB
loading...
Saat Invasi Rusia Berakhir, Ukraina Butuh Duit Rp11.195 Triliun Buat Pemulihan
Ukraina membutuhkan dana sebesar USD750 miliar atau setara Rp11.195 triliun (Kurs Rp14.927 per USD) dalam rencana pemulihan 3 tahap saat invasi Rusia berakhir. Foto/Dok
A A A
KIEV - Ukraina membutuhkan dana sebesar USD750 miliar atau setara Rp11.195 triliun (Kurs Rp14.927 per USD) dalam rencana pemulihan 3 tahap saat invasi Rusia berakhir. Hal ini disampaikan oleh Perdana Menteri Ukraina, Denys Shmygal beberapa waktu lalu.



Denys Shmygal saat Konferensi Pemulihan Ukraina yang diselenggarakan oleh Swiss juga mengatakan, bahwa nilai kerugian akibat rusaknya infrastruktur usai dibombardir Rusia diperkirakan mencapai lebih dari USD100 miliar yang jika dirupiahkan mencapai Rp1.492 triliun.

"Hari ini, kerugian infrastruktur langsung Ukraina mencapai lebih dari USD100 miliar. Siapa yang akan membayar untuk rencana pembaruan, yang bernilai USD750 miliar?," katanya dikutip dari Reuters.

Shmygal menambahkan, bahwa pemerintah Ukraina percaya bahwa sumber pendanaan utama untuk rencana pemulihan bakal berasal dari aset oligarki Rusia yang disita. Seperti diketahui negara-negara Barat dan sekutunya gencar mengejar aset miliarder Rusia hingga lingkaran kekuasaan Vladimir Putin dengan harapan dapat menekan mesin uang yang membiayai invasi di Ukraina .



Dia mengatakan, rencana pemulihan Ukraina memiliki tiga fase: Yang pertama fokus pada perbaikan hal-hal yang penting bagi kehidupan sehari-hari masyarakat seperti pasokan air yang sedang berlangsung, "pemulihan cepat" yang akan diluncurkan segera setelah pertempuran berakhir termasuk perumahan sementara, rumah sakit dan proyek sekolah, dan yang bertujuan untuk mengubah negara itu dalam jangka panjang.

(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 2.3009 seconds (0.1#10.140)