WTO tingkatkan prospek perdagangan dunia

Senin, 14 April 2014 - 19:55 WIB
WTO tingkatkan prospek perdagangan dunia
WTO tingkatkan prospek perdagangan dunia
A A A
Sindonews.com - Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) memandang perdagangan global akan tumbuh sebesar 4,7 persen tahun ini, dengan pemulihan ekonomi diperkirakan dapat mengurangi risiko di negara berkembang.

WTO sebelumnya memperkirakan perdagangan bakal tumbuh sebesar 4,5 persen pada 2014, naik dari tingkat estimasi 2,1 persen pada 2013. Perkiraan angka terbaru secara substansial lebih dua kali lipat dari pertumbuhan yang dicapai tahun lalu.

Asia akan menjadi pendorong utama pertumbuhan, meskipun ekspansi kuat China melambat. Pemulihan di Eropa dan Amerika Utara juga ikut mendorong impor dan ekspor.

"Pertumbuhan perdagangan dalam dua tahun terakhir lamban. Jika perkiraan PDB (produk domestik bruto) ke depan sesuai, kami berekspektasi kemajuan luas tapi sederhana pada 2014, dan konsolidasi lebih lanjut pertumbuhan pada 2015," kata Kepala WTO, Roberto Azevedo, seperti dilansir dari ABS-CBN News, Senin (14/4/2014).

WTO memperkirakan pertumbuhan perdagangan akan mengambil langkah nyata tahun depan, mencapai 5,3 persen. Angka itu membawa kembali ke level pertumbuhan perdagangan rata-rata dalam 20 tahun.

"Risiko pelemahan pada perdagangan banyak, namun potensi up side yang signifikan juga ada, karena ekonomi AS tampaknya akan mendapatkan momentum dan Uni Eropa telah berbelok di sudut," ujarnya.

"Pada saat yang sama, negara-negara berkembang telah melambat, karena berbagai alasan baik internal maupun eksternal. Manakah dari kekuatan ini yang lebih kuat, dapat menentukan bagaimana perdagangan dunia berkembang selama satu sampai dua tahun," terang Azevedo.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4846 seconds (0.1#10.140)