Negara Berkembang Untung Harga Minyak Dunia Turun

Rabu, 17 Desember 2014 - 15:56 WIB
Negara Berkembang Untung Harga Minyak Dunia Turun
Negara Berkembang Untung Harga Minyak Dunia Turun
A A A
JAKARTA - Pengamat Energi dari ReforMiner Institute Pri Agung Rakhmanto mengatakan, beberapa negara berkembang diuntungkan oleh turunnya harga minyak dunia.

Menurutnya, keuntungan tersebut dialami negara-negara berkembang yang bukan produsen minyak.

"Mereka (negara-negara berkembang) yang bukan merupakan penghasil minyak mendapatkan harga jauh lebih murah. Karena mereka konsumen, jadi menguntungkan," ujarnya kepada Sindonews di Jakarta, Rabu (17/12/2014).

Negara berkembang, lanjut dia, sedang mengalami pertumbuhan. Sehingga, jika bisa mendapatkan energi murah (harganya) itu juga akan menguntungkan mereka.

"Hanya saja, enggak semua negara seperti itu. Bagi Indonesia sendiri dampaknya, bila terlalu tinggi atau terlalu rendah, itu enggak bagus. Karena penerimaan tax-nya juga turun," kata Pri Agung.

Selain itu, juga akan berpengaruh kepada ekspor di sektor lain, karena Indonesia banyak ekspor komoditas, jadi akan terpengaruh oleh harga minyak.

"Itu juga akan turun. Kalau ekspor turun kan, neraca perdagangannya juga turun, devisanya kurang," tandas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4836 seconds (0.1#10.140)