Kinerja Negatif Emiten BUMN Berdampak ke Reksa Dana

Kamis, 14 Mei 2015 - 15:17 WIB
Kinerja Negatif Emiten...
Kinerja Negatif Emiten BUMN Berdampak ke Reksa Dana
A A A
JAKARTA - Vice President PT Quant Kapital Investama Hans Kwee mengungkapkan, reksa dana saham yang merosot pada kuartal I tahun ini disebabkan kinerja kurang baik dari saham emiten blue chip.

Hans menyebutkan, saham blue chip tersebut tidak terlepas dari kinerja negatif emiten milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menurun pada kuartal I.

"Besar efeknya dari BUMN karena di sana ada Telkom, Semen Indonesia, Bank Mandiri, BRI, Waskita, PTPP, ADHI dan lainnya yang kinerjanya tidak sesuai ekspektasi pasar," ujarnya saat dihubungi Sindonews di Jakarta, Kamis (14/5/2015).

Selain itu, Hans menerangkan bahwa semua sektor saham terkena dampak melambatnya laju perekonomian nasional pada awal tahun ini. "Di hampir semua sektor, seperti perbankan, di bawah ekspektasi pasar, dan penjualan mobil dan motor di bawah juga. Selanjutnya CPO juga di bawah ekspektasi (menurun), berefek ke saham," jelas dia.

Menurutnya, terdapat juga kekhawatiran pasar terhadap intervensi pemerintah kepada emiten BUMN dari sisi penetapan harga.

"Beberapa khawatir ada intervensi pemerintah soal harga jual sehingga mengalami koreksi. Kemudian realisasi infrastruktur. Kuartal I biasanya saham blue chip yang kapitalisasinya besar, likuiditasnya bagus. Kemarin kita lihat kinerjanya kurang baik," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9530 seconds (0.1#10.140)