IHSG Diproyeksi pada Rentang 5.170-5.250

Senin, 18 Mei 2015 - 08:09 WIB
IHSG Diproyeksi pada Rentang 5.170-5.250
IHSG Diproyeksi pada Rentang 5.170-5.250
A A A
JAKARTA - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diproyeksi akan bergerak pada rentang 5.170-5.250.

"IHSG akan rawan kembali terjadi koreksi jika break out support MA200," kata analis Reliance Securities Lanjar Nafi, Senin (18/5/2015).

Lanjar menjelaskan, secara teknikal IHSG membentuk pola candlestick cukup negatif, yakni dark cloud cover dengan indikasi kembali menguji MA200 yang sekarang menjadi support.

Pergerakan volatilitas IHSG pun telah mencapai area upper bollinger bands dengan indikasi pulled back. Indikator stochastic dead cross pada area jenuh beli dengan momentum yang kembali melemah dari RSI dan CCI.

Sentimen pekan ini yang akan menjadi fokus perhatian investor, di antaranya rilisnya data BOP dan tingat suku bunga Bank Indonesia (BI rate), indeks produk industri dan PDB di Jepang serta tingkat inflasi dan neraca perdagangan di zona Eropa. Adapun saham-saham yang masih dapat diperhatikan, di antaranya APLN, RALS, MAPI, GIAA.

Sementara IHSG akhir pekan lalu ditutup melemah 19,04 poin atau 0,36% di level 5.227,10. Investor asing masih kembali mencatatkan net sell sebesar Rp168,84 miliar. Sektor perbankan terkoreksi paling dalam pada akhir pekan lalu di tengah aksi tunggu investor terhadap nasib suku bunga yang akan diumumkan pekan ini.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3625 seconds (0.1#10.140)