HT: Pemimpin Sukses Harus Down to Earth

Kamis, 25 Juni 2015 - 12:43 WIB
HT: Pemimpin Sukses Harus Down to Earth
HT: Pemimpin Sukses Harus Down to Earth
A A A
CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) berbagi tips menjadi pemimpin sukses saat memberikan pengarahan dalam MNC Group Meeting di Bandung, Jawa Barat, Rabu (24/6/2015).

Menurutnya, salah satu kunci sukses seorang pemimpin adalah rendah hati, mau turun ke bawah.

“Jadi seorang pemimpin itu harus down to earth. Pemimpin itu tidak bisa mengevaluasi, tidak bisa memonitor, tidak bisa memimpin dengan baik kalau dia tidak terjun ke bawah. Di situlah, kita tahu lapangan itu seperti apa,” ujarnya.

Menurut dia, seorang pemimpin harus menguasai setiap permasalahan secara detail. Itu sebabnya, pemimpin harus ke bawah, sehingga tahu masalah yang sebenarnya.

“Pemimpin yang tidak baik itu, yang nggak down to earth, yang maunya di atas saja, nggak mau melihat ke bawah. Saya itu dari bawah juga soalnya,” katanya.

Hary membangun MNC Group dari nol, bukan generasi kedua. Saat ini, HT memimpin lebih dari 100 perusahaan dengan karyawan lebih dari 30.000 orang.

Karyawannya bertambah 1.000-2.000 orang setiap tahunnya. Dia rutin menggelar pertemuan dengan karyawannya dari berbagai level.

“Saya rutin ketemu dengan semua karyawan,” ungkapnya.

Baca:

Ini yang Dilakukan 11 Orang Sukses Saat Remaja

25 Miliarder Kaya dengan Usaha Sendiri

(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8003 seconds (0.1#10.140)