IHSG Berpeluang Menutup Gap

Rabu, 29 Juli 2015 - 08:30 WIB
IHSG Berpeluang Menutup Gap
IHSG Berpeluang Menutup Gap
A A A
JAKARTA - Analis Reliance Securities Lanjar Nafi memperkirakan, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini masih akan konsolidasi dan mencoba menguat menutup gap yang terbentuk hari ini dan melihat pelemahan yang sudah cukup dalam selama empat bulan terakhir.‬

‪"Dengan range pergerakan berada pada kisaran 4.675-4.800. Saham-saham yang dapat diperhatikan di antaranya ASRI, BMRI, UNTR, dan APLN," ujarnya di Jakarta, Rabu (29/7/2015).‬

‪Dia menyampaikan, sentimen di akhir Juli akan ramai dengan data Ekonomi Amerika Serikat (AS). Kemudian keputusan The Fed terhadap suku bunga acuan, dengan indikator ekonomi yang telah rilis.‬

‪Sementara IHSG kemarin ditutup turun 56,53 poin atau sebesar 1,18% di level 4.714,76. Sentimen yang memengaruhi adalah pemangkasan ekspektasi pertumbuhan ekonomi tahun ini, sehingga aksi jual investor asing tidak terbendung.‬

‪"IHSG kembali mencatatkan net sell sebesar Rp527,32 miliar guna menyelamatkan kerugian," pungkasnya.‬
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4306 seconds (0.1#10.140)