Dorong Penabung Tradisional Masuk Perbankan

Jum'at, 11 September 2015 - 10:10 WIB
Dorong Penabung Tradisional Masuk Perbankan
Dorong Penabung Tradisional Masuk Perbankan
A A A
PALEMBANG - PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) mendukung penuh program Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan Inklusi (Laku Pandai) yang diluncurkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Maret 2015 lalu.

Komitmen BTPN diwujudkan dengan merilis BTPN Wow! yang merupakan layanan perbankan mass market dengan memanfaatkan teknologi telepon genggam dan didukung jasa agen sebagai perpanjangan tangan BTPN untuk meningkatkan jangkauan layanan nasabah di seluruh wilayah Indonesia.

Sebagai sosialisasi program ini, BTPN bekerja sama denganKORAN SINDO menggelar diskusi bertema ”Laku Pandai: Akses Keuangan untuk Semua” di DFab Sosial and Food Palembang kemarin. Product & Customer Experience Head BTPN Wow! Achmad Nusjirwan Sugondo mengatakan, BTPN Wow! hadir sebagai bagian dari program branchless banking yang digagas Bank Indonesia tahun 2013 lalu.

Hal ini merupakan langkah yang sangat penting karena BTPN melihat secara langsung kebutuhan masyarakat untuk menabung di bank. ”Selama ini masyarakat berpenghasilan rendah dan berada di pelosok menyimpan uang penghasilan mereka secara tradisional, entah itu di bawah bantal, celengan, atau menyimpannya di bambu penyanggah rumah.

Dengan adanya Laku Pandai, maka kami mendorong masyarakat menengah ke bawah yang selama ini kesulitan mengakses perbankan bisa masuk dalam jaringan perbankan,” ujar Achmad. Kepala OJK Sumsel Patahuddin mengapresiasi langkah BTPN memperluas Laku Pandai.

Menurutnya, OJK sangat terbantu dengan kegiatan sosialisasi Laku Pandai oleh perbankan. ”Harus diakui belum semua masyarakat tersentuh layanan perbankan terutama yang berada di pelosok daerah. Laku Pandai hadir untuk membuka akses keuangan masyarakat di daerah terpencil,” katanya.

Iwan setiawan
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9962 seconds (0.1#10.140)