Pihak Ketiga di Petral Rusak Harga BBM

Senin, 09 November 2015 - 00:21 WIB
Pihak Ketiga di Petral...
Pihak Ketiga di Petral Rusak Harga BBM
A A A
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengemukakan, pihak ketiga yang memainkan proses tender di Pertamina Energy Trading Ltd (Petral) merusak harga bahan bakar minyak (BBM) di Tanah Air.

Dia membeberkan, pihak ketiga tersebut ikut campur dalam banyak hal, dari mengatur tender, membocorkan harga minyak, hingga melakukan hitungan sendiri. (Baca: Terungkap Ada Pihak Ketiga Mainkan Tender Petral)

"Ada pihak ketiga yang ikut campur mulai dari mengatur tender, bocorkan harga, lalu ada perhitungan sendiri," ujarnya di Jakarta, Minggu (8/11/2015).

Selain itu, Sudirman menyampaikan, pihak ketiga ini dalam praktiknya menggunakan instrumen karyawan Petral untuk bisa memenangkan kepentingannya. (Baca: ESDM Siap Seret Perusahaan Pihak Ketiga di Petral)

Akibat dari ikut campurnya pihak ketiga, lanjut dia, membuat masyarakat rugi karena tidak dapat memperoleh harga yang optimal dalam membeli BBM.

"Tapi sudah jelas tindakan itu bisa akibat penggiringan tender dalam satu proses. Dari diskon USD1,3 per barel menciut hanya jadi 30 sen," jelas mantan bos PT Pindad (Persero) ini.

Meski sudah berhasil mengungkap siapa dalang yang mengacaukan harga BBM, pemerintah belum menghitung nilai kerugian dari praktik nakal yang terjadi di Petral. (Baca: Tender di Petral Bikin Takut)

"Kalau sudah masuk ke ranah hukum pasti BPK minta hitung kerugian negara. Semula awal harga beragam, ketika masuk ke mereka tidak lebih dari harga tertentu, pengaturan harga sangat kentara," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8500 seconds (0.1#10.140)