Reliance Securities Prediksi IHSG Bergerak Positif
A
A
A
JAKARTA - Analis Reliance Securities Lanjar Nafi memperkirakan laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan bergerak positif dalam jangka pendek dengan range pergerakan 4.780-4.900.
Lanjar mengatakan, pergerakan IHSG bila dianalisa menggunakan teknikal penguatan hari ini cukup wajar setelah kemarin terlihat bertahan pada support MA50 meskipun berpeluang membentuk formasi head and shoulder.
"Indikator stochastic mulai jenuh akan aksi jual dengan momentum RSI yang reversal jangka pendek pada area middle oscillator," ujarnya di Jakarta, Rabu (13/4/2016).
Dia menjelaskan, sentimen selanjutnya investor akan dihadapkan dengan data neraca perdagangan besarta aktivitas ekspor dan impor di China. Industrial productions di Eropa dan penjualan ritel serta perubahan cadangan minyak mingguan di AS.
Sementara, IHSG kemarin bergerak cenderung menguat dengan ditutup naik 42,60 poin sebesar 0,89% di level 4.829,57 dengan volume relatif sedang. Sektor aneka industri dan perbannkan rebound menguat setelah kemarin tertekan.
Penguatan rupiah juga mampu meningkatkan kepercayaan investor asing. Sehingga, tercatat kembali net buy sebesar Rp244,93 miliar. "Spekulasi mengenai kebijakan pemangkasan pajak perusahaan mampu menjadi pendorong positif diawal perdagangan. Data penjualan motor meningkat menjadi triger penguatan saham ASII," pungkasnya.
Lanjar mengatakan, pergerakan IHSG bila dianalisa menggunakan teknikal penguatan hari ini cukup wajar setelah kemarin terlihat bertahan pada support MA50 meskipun berpeluang membentuk formasi head and shoulder.
"Indikator stochastic mulai jenuh akan aksi jual dengan momentum RSI yang reversal jangka pendek pada area middle oscillator," ujarnya di Jakarta, Rabu (13/4/2016).
Dia menjelaskan, sentimen selanjutnya investor akan dihadapkan dengan data neraca perdagangan besarta aktivitas ekspor dan impor di China. Industrial productions di Eropa dan penjualan ritel serta perubahan cadangan minyak mingguan di AS.
Sementara, IHSG kemarin bergerak cenderung menguat dengan ditutup naik 42,60 poin sebesar 0,89% di level 4.829,57 dengan volume relatif sedang. Sektor aneka industri dan perbannkan rebound menguat setelah kemarin tertekan.
Penguatan rupiah juga mampu meningkatkan kepercayaan investor asing. Sehingga, tercatat kembali net buy sebesar Rp244,93 miliar. "Spekulasi mengenai kebijakan pemangkasan pajak perusahaan mampu menjadi pendorong positif diawal perdagangan. Data penjualan motor meningkat menjadi triger penguatan saham ASII," pungkasnya.
(izz)