Laba Bersih Pertamina Meroket 209% Berkat Efisiensi

Selasa, 08 November 2016 - 16:04 WIB
Laba Bersih Pertamina Meroket 209% Berkat Efisiensi
Laba Bersih Pertamina Meroket 209% Berkat Efisiensi
A A A
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) pada kuartal III/2016 berhasil meraih kenaikan laba bersih cukup signifikan hingga 209% dari USD914 juta pada kuartal III/2015 menjadi USD2,83 miliar pada kuartal III/2016. Hal ini hasil dari efisiensi yang dilakukan perseroan.

Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto mengatakan, pendapatan (revenue) yang diperoleh perseroan pada periode ini memang menurun menjadi USD26,6 miliar dari sebelumnya USD40 miliar pada kuartal III tahun sebelumnya. Namun, karena Pertamina melakukan efisiensi cukup besar maka laba bersih di akhir kuartal III/2016 meningkat.

"‎Kinerja bottom line (laba bersih) cukup bagus di-drive dengan efisiensi dan dengan terobosan yang menghasilkan value atau breakthrough project, sehingga kita bisa mencapai kinerja baik," katanya di Kantor Pusat Pertamina, Jakarta, Selasa (8/11/2016).

Mantan Bos Semen Indonesia ini menyebutkan, hingga September 2016 Pertamina berhasil melakukan efisiensi hingga USD1,6 miliar. "Dengan gambaran pencapaian tersebut, menghasilkan laba sampai septembere USD2,83 miliar," imbuh dia.

Direktur Keuangan Arief Budiman menambahkan, pendapatan Pertamina mengalami penurunan sebesar 17% dari sebelumnya USD32 miliar menjadi USD26,62 miliar.‎ Namun, dengan efisiensi yang dilakukan perseroan, BUMN migas ini berhasil menurunkan cost hingga 27%.

Hal tersebut membuat laba bersih Pertamina tahun ini meningkat tajam. "Akibatnya laba operasi USD5,05 miliar tahun lalu USD2,4 miliar (yoy), naiknya 100%, sampai saat ini laba bersih USD2,83 miliar," tandasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6263 seconds (0.1#10.140)