Mau Trump atau Sylvester Stallone, Pemimpin AS Bakal Rasional

Senin, 05 Desember 2016 - 14:37 WIB
Mau Trump atau Sylvester...
Mau Trump atau Sylvester Stallone, Pemimpin AS Bakal Rasional
A A A
JAKARTA - Pengamat Ekonomi Nasional Faisal Basri mengemukakan siapapun yang memimpin Amerika Serikat (AS), apakah itu Donald Trump yang saat ini menjabat atau bintang film action Sylvester Stallone, dia pasti akan rasional dalam mengelola dan memimpin negara di tengah pelemahan ekonomi dunia.

Dia tidak menampik sewaktu kampanye presiden, banyak kebijakan ekonomi Trump yang tidak realistis dan irasional. Seperti yang pernah dikatakan Trump, pihaknya akan melakukan proteksi terhadap ekonomi AS, yang tentunya hal itu dapat menyulitkan negeri Paman Sam sendiri.

"Pokoknya, mau Trump atau Sylvester Stallone yang menjadi presiden, dia pasti akan rasional mengelola ekonomi Amerika Serikat. Karena ekonomi dunia juga sedang tidak menentu. Dia (Trump) kan bilang, pas kampanye mau proteksi ekonominya AS. Nah nanti dia akan ketemu sama pemimpin-pemimpin dunia yang akan memberi saran ke dia soal pengelolaan ekonomi yang seharusnya," ujar Faisal, Jakarta, Senin (5/12/2016).

Dia menyebutkan nantinya setelah menjabat langsung dan memilih menteri-menteri ekonominya, pasti presiden yang berlatar belakang pengusaha sukses ini akan melanggar janji-janji kampanyenya yang tidak sesuai dengan ekonomi negara maju dan emerging market.

‎"Dia bilang di hari pertama menjadi presiden akan batalkan Trans Pasific Partnership (TPP). Tapi pada kenyataannya, dia itu setiap hari konsultasi juga sama Obama (mantan presiden AS). 30 jam dia konsul ke Obama pas pertama jadi presiden," imbuhnya.

Namun, meski sudah melakukan konsultasi dengan mantan orang nomor 1 di AS tersebut, ekonomi dunia tetap melemah dan tidak ada yang bisa diharapkan. "Apalagi dari ekspor. Kita tidak bisa mengharapkan banyak untuk ekspor ke AS dan negara-negara maju atau emerging market lainnya," pungkas Faisal.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8544 seconds (0.1#10.140)