Trade Mall Sasar Pasar E-Commerce

Selasa, 20 Desember 2016 - 02:18 WIB
Trade Mall Sasar Pasar E-Commerce
Trade Mall Sasar Pasar E-Commerce
A A A
JAKARTA - Pusat perbelanjaan milik Agung Podomoro akan memasuki era e-commerce pada 2017 mendatang. Hal itu sebagai salah satu inovasi 10 pusat perbelanjaan yang kini mengusung brand Trade Mall (TM) itu.

"Tahun depan akan kami luncurkan dengan menggandeng salah satu pendiri e-commerce ternama," ujar Vice President Marketing Trade Mall (TM) Agung Podomoro Ho Mely Suryani di Jakarta, Senin (19/12/2016).

Masuknya Trade Mall ke e-commerce untuk menyasar pembeli potensial dari dalam negeri maupun luar negeri. Saat ini, Agung Podomoro memiliki 10 trade mall dengan berbagai jenis produk. Mulai dari fashion (Blok B Tanah Abang, Thamrin City, Blok M Squre dan Mangga Dua Square), elektrikal, automotif, perlengkapan rumah tangga (Kenari Mas dan LTC Glodok), termasuk juga satu Trade Mall di Balikpapan.

"e-commerce yang akan kami luncurkan menggunakan brand kami sendiri," tegas Mely. Dengan program TM Vaganza yang sedang berlangsung, transaksi yang berhasil diraih mencapai Rp50 miliar.

Menurut Mely, keputusan untuk mengembangkan e-commerce tersebut agar pedagang bisa memperluas pemasaran dan memasarkan barang dagangannya secara online dan offline. "Jadi walaupun mereka bisnis online tapi punya outlet offline juga," ujarnya.

TM yang ramai dikunjungi pengunjung seperti di pusat grosir Blok B, Tanah Abang. Tidak hanya dari Jakarta tapi juga mancanegara, seperti dari China, negara Afrika, Arab Saudi, Qatar dan Uni Emirat Arab. Tidak hanya TM Tanah Abang, TM Lindeteves Trade Center (LTC) di Glodok Jakarta Barat, yang menjual perangkat dan perkakas pertukangan, sparepart, water treatment, onderdil automotive, power generator/genset, elektronik, electrical equipment and supplies, safety equipment, LED dan alat komunikasi, yang kerap didatangi wisatawan dari China, Australia, Selandia Baru, juga negara-negara Asia lainnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9173 seconds (0.1#10.140)