Airnav Akan Tambah Jumlah Tower dan Pemantau di Papua

Kamis, 29 Desember 2016 - 21:07 WIB
Airnav Akan Tambah Jumlah...
Airnav Akan Tambah Jumlah Tower dan Pemantau di Papua
A A A
BOGOR - Perusahaan Umum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbagan Indonesia (Airnav Indonesia) tahun depan berencana menambah fasilitas penerbangan pesawat di daerah Papua, seperti tower dan teknologi pemantau penerbangan.

(Baca: Airnav Sebut Bandara Soekarno-Hatta Tersibuk Se-ASEAN)

Hal tersebut dilakukan demi meningkatkan keamanan pengguna pesawat, mengingat di Papua banyak melalui daerah pegunungan. Direktur Operasional Airnav Indonesia Wisnu Darjono mengungkapkan, saat ini tidak semua wilayah di Papua terpantau oleh flight tracker (ADS-B) yang dipasang di beberapa bandara.

Karena itu, pihaknya berencana memasang alat pemantau tersebut. "Tahun depan kami bangun tower dan fasilitas di Papua. Setidaknya akan kita tambah 6 ADS-B‎ di wilayah Papua, dengan begitu hampir semua wilayah Papua bisa kita pantau," katanya dalam acara Media Gathering Airnav di Bogor, Kamis (29/12/2016).

Tahun depan, kata dia, perseroan telah mengajukan nanggaran ke Kementerian BUMN sebesar Rp2,2 triliun. Anggaran tersebut salah satunya akan digunakan untuk peningkatan fasilitas dengan melalui teknologi komunikasi dan pemantauan penerbangan.

Sampai saat ini, Airnav Indonesia mengelola navigasi penerbangan di seluruh ruang udara Indonesia yang terbagi menjadi dua Flight Information Region dengan 12.206 pergerakan per hari.

Beberapa tantangan yang harus diselesaikan Airnav Indonesia pada 2017 dan kedepannya adalah menciptakan penerbangan maskapai yang lebih efesien. "Ini semua menjadi tantangan kita, karena di tengah pertumbuhan traffic per tahunnya 5,8% namun tetap efektif, itu bukan perkara mudah," ujar Wisnu.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6416 seconds (0.1#10.140)