BI Optimistis Ekonomi Yogyakarta 2017 Tumbuh 5,4%

Rabu, 08 Maret 2017 - 23:12 WIB
BI Optimistis Ekonomi Yogyakarta 2017 Tumbuh 5,4%
BI Optimistis Ekonomi Yogyakarta 2017 Tumbuh 5,4%
A A A
YOGYAKARTA - Bank Indonesia (BI) optimistis ekonomi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2017 tetap tumbuh positif dibanding 2016. Optimisme tersebut setelah melihat tren pertumbuhan ekonomi DIY selama tiga tahun terakhir menunjukkan selalu di atas angka nasional.

Kepala Perwakilan Kantor BI Yogyakarta, Budi Hanoto mengatakan, kondisi ekonomi Yogyakarta masih akan terjaga. Stabilitas perkembangan ekonomi masih juga bisa menarik investasi.

Menurutnya, dengan angka inflasi juga akan selalu terjaga berkat kerja keras yang dilakukan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) DIY dalam mengendalikan harga volatile food.

"Optimistis tumbuh lebih baik dibanding 2016. Tetapi harus ada beberapa persyaratan," kata dia di Yogyakarta, Rabu (8/3/2017).

BI dan seluruh stakeholder yang ada di Yogyakarta guna menjaga sasaran inflasi, dan mempertahankan inflasi. Budi mengakui, tekanan inflasi memang masih ada.

Hanya saja tekanan tersebut coba mereka lokalisir agar jangan sampai berkembang menjadi liar. Tekanan ekspektasi terhadap harga-harga terutama cabai rawit masih ada.

Melihat kondisi yang ada dan optimisme mereka tersebut, BI melihat ada peluang ekonomi Yogyakarta akan tumbuh lebih baik dibanding 2016. Jika angka pertumbuhan ekonomi Yogyakarta 2016 berkisar di angka 5,02%, maka untuk 2017 pihaknya memperkirakan pertumbuhan ekonomi Yogyakarta berkisar 5,0%-5,4%.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5648 seconds (0.1#10.140)