Perluas Jaringan, ACC Kini Didukung 75 Kantor Cabang

Kamis, 16 Maret 2017 - 17:21 WIB
Perluas Jaringan, ACC...
Perluas Jaringan, ACC Kini Didukung 75 Kantor Cabang
A A A
JAKARTA - Astra Credit Companies (ACC), perusahaan pembiayaan Astra, memperluas layanannya dengan meresmikan kantor cabang baru di Pondok Cabe dan Harapan Indah. Atas pembukaan kantor tersebut kini ACC memiliki 75 kantor cabang di seluruh Indonesia.

Chief Executive Officer (CEO) ACC Jodjana Jody mengemukakan, pembukaan cabang ACC di Pondok Cabe dan Harapan Indah adalah sebagai bagian dari komitmen bisnis ACC untuk dapat semakin mudah dijangkau oleh konsumen.

"ACC akan lebih dekat dengan pelanggan dan masyarakat sehingga akan lebih mudah untuk mengakses layanan pembiayaan dari ACC dan dapat mewujudkan misi To Promote Credit for A Better Living," ujarnya, saat peresmian Kantor cabang Pondok cabe, Kamis (16/3/2017).

Dia menerangkan pemilihan lokasi kantor cabang ACC di Pondok Cabe dan Harapan Indah ini karena kedua wilayah tersebut sangat strategis dalam mendukung bisnis ACC di bidang pembiayaan automotif dan multiguna lainnya.

"Di kedua lokasi ini juga banyak terdapat dealer dan mitra bisnis automotif yang sangat mendukung perkembangan bisnis sehingga ACC optimis dapat meraih target pembiayaan di tahun 2017," terangnya.

Tahun ini, ACC menargetkan untuk membuka lima kantor cabang baru. Pembukaan fasilitas tersebut mengikuti perkembangan pasar automotif nasional. Hingga Februari 2017, ACC telah membukukan volume pembiayaan sebesar Rp4,7 triliun dengan membiayai 31.000 unit kendaraan.

ACC Pondok Cabe dan ACC Harapan Indah akan melayani pembiayaan secara lengkap meliputi pembiayaan automotif yang terdiri dari pembiayaan mobil baru, pembiayaan mobil bekas dan pembiayaan alat berat. Selain itu, cabang ini juga melayani pembiayaan properti, pembiayaan pendidikan, pembiayaan perjalanan dan pembiayaan multiguna.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8094 seconds (0.1#10.140)