Copot Orias Petrus, Menteri Rini Tunjuk Bos Baru Pelindo III
A
A
A
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) hari ini resmi melantik I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra sebagai Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia III (Pelindo III) yang baru menggantikan Orias Petrus Moedak.
Hal tersebut hasil dari Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia III Nomor SK-89/MBU/05/2017, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia III. Keputusan ini telah diteken Menteri BUMN Rini Soemarno.
Acara dibuka oleh Pontas Tambunan selaku Deputi Bidang Usaha Konstruksi dan Sarana dan Prasarana Perhubungan Kementerian BUMN hari ini yang dihadiri Direksi dan Komisaris Pelindo III beserta Pejabat Pimpinan Tinggi Kementerian BUMN.
"Dengan adanya pengangkatan Direktur Utama hari ini, pertama sekali kami mengucapkan selamat kepada I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra yang telah diangkat sebagai Direktur Utama," kata dia dalam keterangan tertulis, Jakarta, Kamis (4/5/2017).
Pihaknya berharap agar Pelindo III di segera kerja untuk mewujudkan seperti yang telah ditargetkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Hal tersebut hasil dari Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia III Nomor SK-89/MBU/05/2017, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia III. Keputusan ini telah diteken Menteri BUMN Rini Soemarno.
Acara dibuka oleh Pontas Tambunan selaku Deputi Bidang Usaha Konstruksi dan Sarana dan Prasarana Perhubungan Kementerian BUMN hari ini yang dihadiri Direksi dan Komisaris Pelindo III beserta Pejabat Pimpinan Tinggi Kementerian BUMN.
"Dengan adanya pengangkatan Direktur Utama hari ini, pertama sekali kami mengucapkan selamat kepada I Gusti Ngurah Ashkara Danadiputra yang telah diangkat sebagai Direktur Utama," kata dia dalam keterangan tertulis, Jakarta, Kamis (4/5/2017).
Pihaknya berharap agar Pelindo III di segera kerja untuk mewujudkan seperti yang telah ditargetkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
(izz)