Adira Finance Bagi Dividen Rp505 Miliar

Rabu, 17 Mei 2017 - 21:48 WIB
Adira Finance Bagi Dividen...
Adira Finance Bagi Dividen Rp505 Miliar
A A A
JAKARTA - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang menghasilkan beberapa keputusan, antara lain menyetujui laporan tahunan perusahaan tahun buku 2016.

Pengesahan laporan keuangan perusahaan untuk tahun buku 2016 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Purwantono, Sungkoro & Surja, firma anggota Ernst & Young Global Limited, dengan opini audit wajar tanpa nodifikasian.

RUPST juga memutuan untuk membayarkan dividen tunai sebesar Rp505 miliar atau Rp505 per lembar saham, yang merupakan 50% dari laba bersih perusahaan untuk tahun buku 2016. Pembayaran dividen ini akan dilakukan pada tanggal 16 Juni 2017.

"Rapat putuskan bayar dividen Rp505 per lembar saham atau sekitar 50% dari laba bersih. Pembayaran dividen ini dilakukan 16 Juni 2017," ujar Direktur Adira Finance I Dewa Made Susila di Jakarta, Rabu (17/5/2017).

Selanjutnya, RUPST memutuskan menyisihkan Rp10,1 miliar atau 1% dari laba bersih dan menambah cadangan umum sesuai Undang-undang Perseroan Terbatas.

Di tengah kondisi perekonomian yang penuh tantangan, Adira Finance tetap berupaya untuk memberikan apresiasi atas dukungan pemegang saham dengan memberikan imbal hasil investasi yang optimal.

"Kami bayar dividen 50%, rasionya sama dibandingkan dengan tahun lalu. Ini menunjukkan kondisi keuangan yang cukup sehat," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7202 seconds (0.1#10.140)