PLN Pasok Listrik ke Bandara Letung Anambas

Kamis, 14 September 2017 - 20:45 WIB
PLN Pasok Listrik ke Bandara Letung Anambas
PLN Pasok Listrik ke Bandara Letung Anambas
A A A
ANAMBAS - PT PLN (Persero) siap memenuhi kebutuhan listrik bagi operasional Bandar Udara Letung, Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau. Kesiapan tersebut ditandai dengan selesainya pemasangan jaringan listrik beserta satu unit trafo.

Manajer SDM dan Umum PLN Wilayah Riau dan Kepulauan Riau, Dwi Suryo Abdullah mengatakan, sejak Agustus 2017 PLN telah selesai menarik jaringan sepanjang 7 kilometer sirkit (kms) ke Bandara Letung. Selain itu, perusahaan listrik pelat merah itu juga telah memasang trafo 200 kilo volt ampere (kVA) yang diperuntukan untuk bandara tersebut.

“Ini trafo tahap pertama. Dengan daya sebesar itu, cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik bagi operasional bandara yang saat ini masih menggunakan genset,” ujar Dwi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (14/7/2017).

Dia menjelaskan, sambil menunggu kesiapan Bandara Letung menerima pasokan listrik PLN serta untuk menggantikan genset yang ada, PLN telah memasang Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU).

“Hal ini dilakukan PLN untuk membantu pihak bandara mengurangi biaya pembelian solar untuk mengoperasikan genset yang selama ini memasok kebutuhan listrik bandara,” jelas Dwi.

SPLU ini sudah dilengkapi alat ukur transaksi energi listrik yang bertujuan memberikan kemudahan layanan agar pengelola bandara dapat mengunakan listrik PLN untuk keperluan operasional bandara.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7800 seconds (0.1#10.140)