MNC Asset Management Kelola Dana Pensiun APDI

Selasa, 19 September 2017 - 17:09 WIB
MNC Asset Management Kelola Dana Pensiun APDI
MNC Asset Management Kelola Dana Pensiun APDI
A A A
JAKARTA - Perusahaan manajer investasi milik MNC Group, PT MNC Asset Management, mengelola dana pensiun dari perkumpulan Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI). Hal itu disebutkan dalam perayaan ulang tahun ke-32 ADPI.

MNC Asset Management ikut serta dalam kemeriahan HUT ke-32 Perkumpulan ADPI dalam Malam Apresiasi ADPI Awards yang merupakan rangkaian acara HUT ADPI tahun ini di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

Perayaan HUT ke-32 Perkumpulan ADPI yang bertemakan “Peningkatan Profesionalisme Pengelolaan Dana Pensiun demi Terjaminnya Kepentingan Peserta dan Pendiri” ini bertujuan untuk mempererat ikatan kebersamaan anggota Perkumpulan ADPI dengan Mitra seperti Manajer Investasi, Perbankan, serta pelaku jasa keuangan lainnya, yang diharapkan dapat memperkokoh eksistensi Perkumpulan ADPI.

Melalui acara ini, ADPI juga memberikan apresiasi kepada Pengelola Dana Pensiun dengan kinerja yang terus membaik. Chief Marketing Officer MNC Asset Management, Febriyani S Yahya menyampaikan apresiasinya atas hubungan kerja sama yang baik dengan ADPI dan semua partisipan dalam perayaan HUT ke-32 ADPI selama ini.

“Saya lihat hubungan yang terjalin selama ini positif, antara MNC Aset dengan ADPI, semoga ke depannya lebih baik lagi, tentunya karena hubungannya baik, maka trust nya juga semakin bertumbuh, dan peningkatan pengelolaan dana pensiun dari ADPI yang diinvestasikan bersama kami pun semakin bertumbuh ya,” ungkap Febriyani di Jakarta Selasa (19/9/2017).

Selain MNC Asset Management, beberapa partisipan yang ikut serta dalam memeriahkan HUT ADPI tahun ini adalah Pensiunan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Perkumpulan Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK), BPJS Ketenagakerjaan, PT TASPEN, dan PT ASABRI.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5610 seconds (0.1#10.140)