BCA Dorong Desa Wisata Berkembang

Senin, 25 September 2017 - 00:11 WIB
BCA Dorong Desa Wisata...
BCA Dorong Desa Wisata Berkembang
A A A
SEMARANG - PT Bank Central Asia Tbk (BCA)memberikan pelatihan team building kepada pemuda dan warga Desa Wisata Gemah Sumilir Pekalongan, Jawa Tengah. Pelatihan itu untuk membangun kerja sama yang solid di antara pengurus Desa Wisata Gemah Sumilir Pekalongan.

Vice President Corporate Social Responsibility (CSR) BCA, Ira Bachtar mengatakan, Pekalongan memiliki daya tarik tersendiri melalui potensi kerajinan dan batik yang sudah mendunia dalam menarik wisatawan dalam negeri maupun luar negeri.

Oleh karena itu, BCA ingin menjadi bagian dari upaya untuk terus mendorong dan mendampingi Desa Wisata Gemah Sumilir Pekalongan sehingga semakin memaksimalkan potensinya. "Kampung Batik Gemah Sumilir Pekalongan sendiri merupakan salah satu penghasil batik di Kota Pekalongan," katanya, Minggu (24/9/2017).

Ira menjelaskan, Desa Wisata Gemah Sumilir sebagai Desa Wisata Binaan BCA pada bulan April 2017 lalu, Kampung Batik Gemah Sumilir Pekalongan dikembangkan oleh BCA melalui serangkaian kegiatan pembinaan dan pemberdayaan masyarakat.

"Beberapa inisiatif kami lakukan dalam mengembangkan potensi wisata di Desa Wisata Gemah Sumilir Pekalongan, diantaranya pelatihan layanan prima, pelatihan marketing online, dan pelatihan leadership kepada segenap pengurus, serta membangun infrastruktur yang cukup representatif berupa Rumah Joglo dan kantor sekretariat. Melalui program pembinaan dan pemberdayaan yang rutin kami lakukan, kami berharap dapat berkontribusi menggenjot daya saing para pengrajin batik dan memicu kreativitas peluang usaha di Gemah Sumilir," lanjut Ira.

Melalui pelatihan team building, katanya, para pengurus Desa Wisata Gemah Sumilir Pekalongan dibekali serangkaian materi, diantaranya team assignment, outdoor assignment, dan interactive discussion.
(ven)
Berita Terkait
Digelar Satu Bulan,...
Digelar Satu Bulan, BCA Expoversary Online 2021 Gaet 1 Juta Pengunjung
Rumah Batik dan Perjuangan...
Rumah Batik dan Perjuangan Menaklukan Keterbatasan
Bank Royal Ganti Nama...
Bank Royal Ganti Nama Jadi Bank Digital BCA
Permudah Layanan kepada...
Permudah Layanan kepada Nasabah, BCA Relokasi KCU Metro
BCA Kanwil IV Catatkan...
BCA Kanwil IV Catatkan Laba Rp1,46 Triliun
BCA Ajak Desa Binaan...
BCA Ajak Desa Binaan Lestarikan Lingkungan Lewat Pengelolaan Sampah
Berita Terkini
Harga Emas Antam Naik...
Harga Emas Antam Naik Rp3.000 ke Rp1.693.000 per Gram, Ini Rinciannya
1 jam yang lalu
Belum Banyak yang Tahu,...
Belum Banyak yang Tahu, 5 Orang Ini Jadi Konglomerat Setelah Usia 40 Tahun
2 jam yang lalu
MUF Gelar Mobil Bekas...
MUF Gelar Mobil Bekas Expo Jelang Lebaran, Catat Tanggalnya
10 jam yang lalu
Bantu Korban Banjir,...
Bantu Korban Banjir, BNI Bagikan Sembako dan Alat Kebersihan di Bekasi
13 jam yang lalu
Kanada Siap Berinvestasi...
Kanada Siap Berinvestasi Dukung Transisi Energi Indonesia
13 jam yang lalu
Ketahanan Pangan Jadi...
Ketahanan Pangan Jadi Fokus Kerja Sama Indonesia-Kanada
14 jam yang lalu
Infografis
Destinasi Wisata Perang...
Destinasi Wisata Perang di Rusia Diminati Turis dari China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved