Pertamina MOR VIII Jamin Pasokan Elpiji di Maluku-Papua Aman

Sabtu, 09 Desember 2017 - 20:20 WIB
Pertamina MOR VIII Jamin...
Pertamina MOR VIII Jamin Pasokan Elpiji di Maluku-Papua Aman
A A A
JAYAPURA - Kebutuhan elpiji menjelang hari Besar Keagamaan seperti Hari Lebaran dan perayaan Natal serta Tahun Baru cenderung meningkat. Untuk itu, Pertamina MOR VIII Maluku Papua mempersiapkan diri dengan menambah stok elpiji.

Unit Manager Communication & CSR Pertamina Marketing Operation Region VIII Maluku Papua Eko Kristiawan memastikan, kebutuhan elpiji jelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 dipastikan aman dan tercukupi.

"Pertamina MOR VIII telah mengantisipasinya dengan berkoordinasi dengan berbagai pihak, seperti pengusaha agen LPG yang diwadahi Hiswana Migas Wilayah Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat," ujar Eko dalam rilis yang diterima SINDOnews, Sabtu (9/12/2017).

"Stok elpiji untuk menghadapi Natal tahun ini dan Tahun Baru 2018 dapat kami pastikan dalam kondisi aman, seluruh Agen dan SPBU sudah dipersiapkan untuk melayani kebutuhan elpiji 12 kg dan bright gas 5,5 kg," katanya.

Menurutnya, Pertamina bekerja sama dengan Hiswana Migas telah melakukan Koordinasi dengan semua pihak agar tidak terjadi kelangkaan elpiji jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2018, terlebih dengan adanya produk baru inovasi pertamina Bright Gas 5,5 kg yang sudah launching di Kota Jayapura dan Ambon pada Mei 2017 dan sudah di pasarkan juga di kota Manokwari, Ternate dan lainnya.

Untuk hal tersebut diharapkan dapat memberikan opsi lebih bagi masyarakat dan lebih menambah minat untuk menggunakan bahan bakar elpiji.

Menurut dia, program sosialisasi penggunaan elpiji terus dilalukan Pertamina untuk mendorong masyarakat agar lebih nyaman dan tidak takut menggunakan elpiji.

"Untuk menjamin masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan produk tabung gas elpiji 12 kg dan Bright Gas 5,5 Kg, konsumen dapat melakukan pemesanan melalui agen resmi elpiji Pertamina ataupun lembaga penyalur sub agen dan SPBU terdekat dengan call center 1500000," imbuhnya.

Dalam rangka peringatan HUT Pertamina ke-60 dan akhir 2017, Pertamina MOR VIII juga melaksanakan Program Promo diskon harga pembelian tabung perdana dan refill untuk Bright Gas 5,5 kg. Di 14 agen resmi di Wilayah Jayapura, Biak, Merauke, Timika, Sorong, Manokwari, Ambon, Ternate.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5773 seconds (0.1#10.140)