Tahun Ini BCA Finance Targetkan Pembiayaan Kendaraan Rp30 T

Jum'at, 09 Februari 2018 - 18:20 WIB
Tahun Ini BCA Finance...
Tahun Ini BCA Finance Targetkan Pembiayaan Kendaraan Rp30 T
A A A
TANGERANG - PT BCA Finance tahun ini menargetkan kredit kendaraan bermotor (KKB) mencapai Rp30 triliun. Nilai tersebut dianggap realistis melihat pencapaian perusahaan saat ini.

"Per bulan jumlah kendaraan yang kami fasilitasi mencapai 15.000 unit. Itu kreditnya senilai Rp2,5 triliun," kata Direktur BCA Finance Petrus Karim saat konferensi pers pembukaan BCA Expoversary dalam rangka menyambut HUT BCA ke-61 di ICE BSD Tangerang, Banten, Jumat (9/2/2018).

Dia menambahkan, nilai kredit bermasalah (non-performing loan/NPL) untuk kendaraan bermotor perusahaan pun sangat rendah, bahkan di bawah rata-rata nasional, yakni hanya 0,6%.

Terkait gelaran BCA Expoversary, pihaknya memberikan promo istimewa bagi nasabah yang ingin memiliki kendaraan idamannya. "BCA memberikan bunga cicilan istimewa yaitu 3,61% untuk tenor 24 bulan dan 36 bulan," kata Petrus.

BCA Expoversary yang merupakan wadah one stop service bagi nasabah Bank BCA juga memberikan promo bagi mereka yang ingin memiliki hunian.

"Kami memberikan program bunga spesial KPR BCA Fix & Cap dengan suku bunga fix 5,61% di dua tahun pertama dan cap 6,61% di tiga tahun berikutnya dengan minimal jangka waktu kredit lima tahun, dan dana ditahan sebesar lima kali angsuran awal," kata Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja.

Tak hanya promo menarik selama penyelenggaraan acara, BCA Expoversary juga mengadakan berbagai lokakarya bekerja sama dengan Indoestri Makerspace. Di hari pertama ada lokakarya bertema Compact Leather Wallet Making oleh Nicholas Thoe, di mana peserta akan diajak membuat dompet kulit berkualitas.

"Kami tidak ada target berapa penjualan yang ingin dicapai. Bank itu memfasilitasi, membantu nasabah mendapatkan kebutuhannya. Kita ingin membangun kerja sama dengan nasabah, masyarakat," terang Jahja.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0887 seconds (0.1#10.140)