Potensi IHSG Menguat di Tengah Tertekannya Rupiah

Selasa, 22 Mei 2018 - 07:45 WIB
Potensi IHSG Menguat...
Potensi IHSG Menguat di Tengah Tertekannya Rupiah
A A A
JAKARTA - Analis PT Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya memperkirakan, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan bergerak di kisaran level 5.703-5.936.

William menyampaikan, kondisi pergerakan IHSG masih akan terlihat berusaha menggeser rentang konsolidasi untuk ke arah yang lebih baik.

"Potensi kenaikan masih terlihat cukup besar di tengah masih tertekannya nilai tukar rupiah terhadap USD," ujarnya di Jakarta, Senin (21/5/2018).

Sementara, dia menjelaskan, peluang kembalinya capital inflow masih sangat diharapkan untuk kembali dapat mendongkrak IHSG menuju level tertinggi sepanjang masanya lagi.

"Pada hari ini IHSG terlihat memiliki potensi untuk menguat," pungkasnya.

Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan pada perdagangan hari ini yakni JSMR, WSBP, ADHI, SMRA, SCMA, TLKM, HMSP, TOTL, BJTM, dan BBRI.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0659 seconds (0.1#10.140)