QNET Jalin Kemitraan dengan YCKB dan Manchester City

Jum'at, 31 Agustus 2018 - 01:03 WIB
QNET Jalin Kemitraan dengan YCKB dan Manchester City
QNET Jalin Kemitraan dengan YCKB dan Manchester City
A A A
JAKARTA - Perusahaan penjualan langsung terkemuka di Asia, QNET, terus membidik pasar Indonesia. QNET yang memiliki konsep bisnis penjualan langsung secara global dan berbasis e-commerce ini menggandeng Mancheter City dan Yayasan Cinta Kasih Bangsa (YCKB) untuk mengirimkan empat anak Indonesia mengikuti coaching clinic di Inggris.

"QNET adalah salah satu perusahaan penjualan langsung terkemuka di Asia yang menawarkan berbagai macam produk kebugaran, dan gaya hidup yang memungkinkan orang untuk menjalani kehidupan yang lebih baik. Model bisnis QNET telah membantu memberdayakan jutaan wirausaha di lebih dari 100 negara di seluruh dunia," ujar General Manager QNET Indonesia Ganang Rindarko di Jakarta, Kamis (30/8/2018).

QNET berkantor pusat di Hong Kong dan telah hadir di lebih dari 25 negara di seluruh dunia melalui anak perusahaan, kantor cabang, kemitraan agen dan pemegang waralaba. Di Indonesia, QNET memiliki 3 kantor perwakilan yang berlokasi di Jakarta, Surabaya dan Bali.

QNET di Indonesia adalah anggota Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), dan juga menjadi anggota dari Asosiasi Penjualan Langsung Malaysia, Singapura, Filipina, dan UEA, serta Asosiasi Makanan Kesehatan Hong Kong dan Asosiasi Industri Suplemen Kesehatan Industri Singapura.

Menurut Ganang, sejak 2017 lalu, QNET telah menyelenggarakan program QNETCity Coaching clinic bersama Manchester City di Jakarta. Ratusan anak dari berbagai rusun di Jakarta, mengikuti pelatihan sepakbola oleh pelatih profesional yang didatangkan langsung dari Manchester City Football School.

Tahun ini, 4 anak berbakat, Dimas Djati Pangestu, Gabriel Nicolas Honin, Maulana Ichsan Arfianto, dan Muhammad Sobri terpilih mewakili Indonesia untuk mengikuti program pelatihan sepakbola pada 29 Juli-11 Agustus 2018 lalu di Manchester, Inggris, setelah sukses menjadi pemain terbaik pada program coaching clinic yang diselenggarakan QNET tahun lalu di Jakarta. Mereka bergabung dengan 60 anak lainnya dari seluruh dunia.

"QNET merasa bangga dapat mewujudkan mimpi anak-anak ini dengan memberikan pengalaman berlatih sepakbola secara profesional di Manchester. QNET memberikan apresiasi kepada mereka yang ingin mewujudkan mimpinya melalui ketekunan dan kerja keras," jelas Ganang.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8643 seconds (0.1#10.140)