IMF Luncurkan Buku Bertajuk Realizing Indonesia's Economic Potential

Kamis, 04 Oktober 2018 - 12:14 WIB
IMF Luncurkan Buku Bertajuk...
IMF Luncurkan Buku Bertajuk Realizing Indonesia's Economic Potential
A A A
JAKARTA - Lembaga Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF) bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) Institute, hari ini meluncukan buku bertajuk Realizing Indonesia's Economic Potential. Buku ini membahas mengenai kemajuan Indonesia dalam berbagai aspek selama dua dekade terakhir.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, setidaknya ada empat hal yang disukainya dari buku tersebut. Pertama, buku ini mengisahkan bagaimana Indonesia berjibaku bangkit dari krisis tahun 1998.

"Buku ini memberitahukan banyak reformasi yang dilakukan saat krisis, termasuk perubahan fundamental. Monetary reform, fiscal reform," katanya di Gedung BI, Jakarta, Kamis (4/10/2018).

Kedua, buku ini juga menjabarkan mengenai potensi ekonomi Indonesia yang sangat besar. Bahkan, dalam buku tersebut dikatakan bahwa ekonomi Indonesia bisa tumbuh di level 6,5%.

Ketiga, buku berjudul Realizing Indonesia's Economic Potential ini juga membeberkan mengenai kebijakan-kebijakan yang perlu diambil agar pertumbuhan ekonomi Indonesia semakin tinggi.

"Reformasi fiskal, medium term fiscal strategy untuk meningkatkan pajak itu butuh dilakukan. Reformasi institusi termasuk bagaimana mengakselarasi Online Single Submission," imbuh dia.

Keempat, tambah Perry, buku ini juga menunjukkan bahwa telah terjadi perubahan dalam tubuh IMF. Kini, IMF tak hanya ambil bagian dalam makro ekonmi, melainkan inisiatif mengenai reformasi struktural.

"Buku ini menyampaikan bagaimana perubahan besar di IMF. On the policy advice. On the exchange rate, full flexible, on other aspect full market mechanism. IMF telah berubah. IMF sekarang tidak hanya ambil bagian dalam makro ekonomi, tapi juga memberikan inisiatif untuk reformasi struktural," tandasnya.
(ven)
Berita Terkait
IMF Sanjung Kinerja...
IMF Sanjung Kinerja Pemulihan Ekonomi Indonesia
Sukses Lewati Trilema...
Sukses Lewati Trilema Kebijakan, Bos BI: Kami Tak Peduli Ucapan IMF
Berbincang dengan Jokowi,...
Berbincang dengan Jokowi, Bos IMF Sebut Indonesia adalah Source of Hope
Deflasi Selama 4 Bulan,...
Deflasi Selama 4 Bulan, Ekonom Prediksi BI Rate Turun ke 6%
IMF: Pertumbuhan Ekonomi...
IMF: Pertumbuhan Ekonomi dan PDB RI Tembus Rp22,729 Triliun
Bos BI Ungkap 7 Jurus...
Bos BI Ungkap 7 Jurus Jaga Laju Ekonomi RI, QRIS Jadi Andalan
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
41 menit yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
2 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
3 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
4 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
4 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
4 jam yang lalu
Infografis
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved