PTDI Siap Ekspor Pesawat ke Sejumlah Negara di Asia dan Afrika

Selasa, 12 Februari 2019 - 16:15 WIB
PTDI Siap Ekspor Pesawat...
PTDI Siap Ekspor Pesawat ke Sejumlah Negara di Asia dan Afrika
A A A
JAKARTA - PT Dirgantara Indonesia (Persero) (PTDI) berencana mengekspor pesawat ke sejumlah negara di Asia dan Afrika tahun ini. Direktur Utama PTDI Elfien Goentoro mengatakan, negara-negara di Asia yang menjadi tujuan ekspor perusahaan adalah Nepal, Senegal dan Thailand.

"Yang masih ada di tempat kita itu CN235 untuk ke Senegal dan Nepal dan dua jenis NC212 ke Thailand, Kita memang tengah mempersiapkan ini untuk ekspor," ujar Elfien di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (12/2/2019).

Dia mengatakan, ekspor pesawat udara ke Nepal dan Thailand dikarenakan adanya permintaan dari negara tersebut untuk menyediakan pesawat yang sesuai dengan kondisi geografisnya. Nepal misalnya, sebagian besar merupakan dataran tinggi dengan ketinggian rata-rata 2.656 meter di atas permukaan laut (dpl).

"Memang cocok dengan kondisi geografisnya. Fungsinya untuk military transport, untuk Thailand itu military transport, kalau Malaysia nanti arahnya maritime patrol, untuk yang Senegal dan Nepal juga military transport," katanya.

Di bagian lain, kata Elfien, PTDI juga tengah bekerja sama dengan Airbus, di mana perusahaan mengerjakan komponen pesawat Airbus. "Kita target 2019 ini membuat komponennya pesawat Airbus," jelasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2630 seconds (0.1#10.140)