HUT ke-21 Kementerian BUMN, Telkom Sediakan WiFi Gratis di 514 Kota

Rabu, 27 Maret 2019 - 00:27 WIB
HUT ke-21 Kementerian...
HUT ke-21 Kementerian BUMN, Telkom Sediakan WiFi Gratis di 514 Kota
A A A
JAKARTA - Dalam rangka ulang tahun ke-21 Kementerian Badan Usaha Milik Negara, Menteri BUMN Rini Marini Soemarno, menghadiri kegiatan "The Next IndiHome" yang dilaksanakan oleh PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

Acara "The Next IndiHome" merupakan apresiasi yang diberikan Telkom atas pencapaian 5,5 juta IndiHome yang layanannya dinikmati oleh hampir 30 juta masyarakat Indonesia. Pada kesempatan ini, Telkom juga memperkenalkan brand aset IndiHome yang baru, diantaranya brand ambassador, jingle, TV commercial dan digital movement #WujudkanDariRumah

Keseluruhan ini, merupakan wujud dukungan Telkom sebagai BUMN penyedia jasa telekomunikasi kepada pemerintah dalam pembangunan broadband di seluruh Indonesia dengan mengkomunikasikan inovasi-inovasi baru yang mendukung percepatan terwujudnya digital ekonomi serta mendukung kemajuan masyarakat Indonesia.

Rini menyambut baik inovasi-inovasi yang telah dilakukan Telkom Indonesia terutama dalam mendukung kemajuan telekomunikasi di Tanah Air.

"Apresiasi saya kepada Telkom yang telah mendukung program pemerintah dalam pembangunan infrastruktur broadband di seluruh Indonesia, terutama dalam rangka meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dalam rangka hari ulang tahun Kementerian BUMN, saya pun terus mendorong BUMN-BUMN untuk terus berbagi kepada masyarakat. Karena kita tidak semata-mata hanya mengejar keuntungan, tetapi juga berbagi kepada masyarakat," ungkap Rini dalam keterangan resmi, Selasa (26/3/2019).

Hingga saat ini, tercatat 514 kabupaten dan kota dari Aceh hingga Papua sudah tercover jaringan broadband. Dan Telkom menyediakan wifi gratis di wilayah tersebut. Tidak hanya itu, memasuki fase baru IndiHome, terdapat berbagai berapa promo menarik sebagai bentuk terima kasih bagi masyarakat Indonesia atas dukungannya terhadap IndiHome selama ini.

Rangkaian program diskon disiapkan promo diskon upgrade layanan, promo diskon pembelian minipack IndiHome, ekstra poin untuk pelanggan yang mengunduh aplikasi IndiHome dan melakukan pembayaran melalui LinkAja serta open all channel IndiHome yang akan berlangsung dari 25 Maret-30 April 2019 dan di tutup dengan program pemberian hadiah.

Hadiah pemenang video atau foto terbaik dari movement #WujudkanDariRumah bersama IndiHome dan IndiHome untuk Indonesia berupa umroh, tour ke studio Fox Hong Kong, Bali, dan lain-lain.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1404 seconds (0.1#10.140)