Musim Haji, Pertamina Siapkan 8.070 KL Avtur di Bandara Hasanuddin

Jum'at, 05 Juli 2019 - 12:01 WIB
Musim Haji, Pertamina...
Musim Haji, Pertamina Siapkan 8.070 KL Avtur di Bandara Hasanuddin
A A A
MAKASSAR - PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) VII Sulawesi memastikan keamanan pasokan avtur untuk penerbangan haji tahun 2019 dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, yang rencananya akan mulai memberangkatkan jamaah haji pada pada Jumat (5/7/2019).

Unit Manager Communication & CSR PT Pertamina (Persero) MOR VII Sulawesi Hatim Ilwan mengatakan, bandara terbesar di Sulawesi itu rencananya akan memberangkatkan jamaah haji yang terdiri dari 37 penerbangan hingga 6 Agustus 2019 dengan tujuan Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi. Sedangkan untuk periode kepulangan mulai 17 Agustus hingga 16 September 2019.

“Insha Allah kami siap memenuhi kebutuhan avtur untuk penerbangan musim haji tahun ini,” ujar Hatim.

Menurut dia, Depot Pengisian Bahan Bakar Pesawat Udara (DPPU) Hasanuddin akan menyiapkan pasokan avtur khusus untuk kebutuhan penerbangan haji tahun ini baik untuk keberangkatan dan kepulangan sekitar 8.070 Kilo Liter (KL).

“Jumlah tersebut naik hampir 5% jika dibandingkan musim haji tahun lalu yang konsumsinya mencapai 7.708 KL,” tambahnya.

Dalam menjamin ketersediaan avtur, Pertamina menyiagakan DPPU Hasanuddin yang memiliki empat tangki timbun avtur dengan total kapasitas 14.250 KL.

Ketahanan pasokan pun semakin aman dengan status DPPU Hasanuddin yang kini sudah terintegrasi dengan Terminal BBM Makassar yang memiliki empat unit tangki timbun Avtur dengan kapasitas masing-masing mencapai 2.000 KL.

Selain itu DPPU Hasanuddin juga didukung 12 unit refueller dengan lima unit berkapasitas masing-masing 25 KL, enam unit berkapasitas 40 KL/refueller dan satu unit lagi memiliki kapasitas 16 KL.

Pertamina juga menyiagakan 11 unit mobil tangki avtur yang berfungsi sebagai bridger. Kesebelas unit mobil tangki Avtur tersebut masing-masing memiliki kapasitas 16 KL (satu unit), kapasitas 24 KL (sembilan unit) dan satu unit berkapasitas 21 KL.

“Jam operasional DPPU Hasanuddin tetap 24 jam. Sedangkan untuk suplai avtur via bridger dari TBBM Makassar direncanakan akan beroperasi pukul 06.00 hingga 20.00 WITA,” lanjut Hatim.

Hatim juga menyampaikan terima kasih kepada Garuda Indonesia sebagai maskapai penerbangan yang akan memberangkatkan jamaah haji dari Embarkasi Makassar atas kepercayaannya untuk selalu menggunakan produk Pertamina guna memenuhi kebutuhan bahan bakar pesawatnya.

“Kami juga mendoakan supaya seluruh jamaah haji menjadi haji mabrur dan kembali ke Tanah Air dengan selamat,” tutupnya.
(ind)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0554 seconds (0.1#10.140)