Hunian Tengah Kota Selalu Diminati Masyarakat

Rabu, 20 November 2019 - 11:48 WIB
Hunian Tengah Kota Selalu...
Hunian Tengah Kota Selalu Diminati Masyarakat
A A A
Pilihan hunian masa kini bukan cuma sekedar nyaman namun memudahkan untuk beraktivitas dan bersosialisasi. Tidak heran jika kini banyak apartemen berada di tengah kota. Tidak tanggung-tanggung, mereka bersebelahan dengan pusat perbelanjaan dan gaya hidup.

Pengamat properti, Panangian Simanungkalit mengatakan, konsep tersebut mengikuti gaya hidup di luar negeri. Permintaan konsumen di kota besar di Tanah Air berawal dari permintaan ekspatriat yang tinggal di Indonesia lalu menular ke warga lokal.

"Permintaan memang ada sehingga pengembang berlomba-lomba membangun hunian di tengah kota bahkan berdampingan dengan mall. Merek tidak memikirkan harga karena melihat jangka panjang, harga akan terus naik," jelasnya saat dihubungi Koran SINDO.

Meski ekonomi sedang lesu sekalipun, Panangian yakin para pengembang akan terus bertahan tidak akan menjual hunian di tengah kota dengan harga murah. Syaratnya memang harus pengembang kelas atas yang sudah memiliki banyak investor.

Bahkan, dia menyebut sebenarnya pembangunan mall itu sudah diproyeksikan akan dikeliling oleh apartemen. Jika melihat kini banyak apartemen berada di mall, karena pengembang mengetahui permintaan pasar sedari dulu. Tidak heran, pengembang atau kontraktor kemungkinan satu perusahaan karena mereka akan membuat satu desain.

"Namun biasanya mall yang dulu ya berjalan, lalu kemudian dibangun apartemen. Sebab disitulah keunggulan dari pasar hunian yang ditawarkan," tandasnya.

Namun, tidak jarang beberapa juga membangun pusat perbelanjaan dengan hunian bersama. Seperti yang dilakukan Ciputra World, mereka membangun Mall Lotte Avenue, Hotel Ciputra dan Hotel Rafless.

Reza Erlangga Ludwian Vice President Corporate Secretary Waskita Realty mengatakan, yang menjadi pertimbangan untuk membangun hunian di tengah kota ialah lokasi strategis. Hal tersebut menjadi salah satu bahan pertimbangan untuk para konsumen dalam memilih hunian, maka dari itu penting untuk membangun didaerah yang berlokasi strategis.

Waskita Reality contohnya, melihat potensi ini di salah satu kota besar di Indonesia yakni Medan. Vasaka The Reiz Condo memiliki keunggulan dalam lokasi yaitu Prestigious Location terletak di jantung kota Medan, Sumatera Utara dan Pejaten, Jakarta Selatan. Lokasi sangat dekat dengan transportasi massal, hanya lima menit dari stasiun kereta api Medan, dan delapan menit ke railway stasiun Bandara Kualanamu.

"Konsumen saat ini semakin realistis. Mereka sadar bahwa hunian yang dekat dengan akses transportasi baik massal maupun jalan tol, serta dekat dengan pusat kegiatan maupun fasilitas penunjang seperti fasilitas olahraga dan sebagainya merupakan suatu hal yang penting. Itu karena mempermudah mereka selaku para konsumen untuk berpergian dan menjalani aktivitas kesehariannya," tuturnya.

Tentu banyak tantangan membangun properti di tengah kota. Mencari lokasi potensial dan yakin akan terus berkembang menjadi pertimbanga karena semakin lama jumlahnya semakin terbatas. "Jika beruntung lokasi yang ditempati potensial tentu akan memilki daya tarik tersendiri bagi para konsumen urban berapapun harganya," tambahnya.

Vasaka The Reiz Condo adalah sebuah hunian eksklusif yang mengusung konsep Fabulous Residence, berlokasi di Jl. Tembakau Deli, Medan, Sumatera Utara, dilengkapi dengan fasilitas premium bintang lima.

Pada lantai 15 juga terdapat hanging garden kembar, yakni Sterling hanging garden yang merupakan fasilitas untuk relax dan refresh dilengkapi dengan library yang memiliki city view pertama di pusat Kota Medan.

Adapun Vasaka Solterra, proyek hunian menggabungkan tema urban lifestyle dan nature resort, serta dilengkapi dengan fasilitas sky lounge. Solterra Place mengusung tagline Your Place, Your Life, dan berkonsep urban lifestyle sanctuary, Hal ini tercermin dari dihadirkannya Sanctum Garden sebagai fasilitas andalan yang dapat menambah kenyamanan para penghuni dan mendekatkan hunian dengan alam.

PT. Lippo Cikarang juga memiliki fokus melihat peluang untuk pertumbuhan di masa depan. Mereka sangat menarik untuk melihat perkembangan infrastruktur yang terjadi di koridor timur Jakarta.

Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk, Simon Subiyanto melihat komitmen pemerintah terhadap koridor timur ditunjukkan oleh beberapa proyek infrastruktur termasuk LRT (Light Rapid Transit) Cawang - Bekasi Timur dengan pekerjaan mencapai 59%. "Kereta Cepat Jakarta - Bandung ditargetkan beroperasi dalam beberapa tahun ke depan, dan jalan layang tol Jakarta - Cikampek yang telah mencapai 96%. Ini diperkirakn akan selesai dalam beberapa bulan mendatang," ucapnya.

Pelabuhan Laut Dalam Patimban terus menunjukkan adanya kemajuan, sementara bandara Kertajati telah beroperasi sejak Juni 2018. PT. Lippo Cikarang terus membangun reputasinya sebagai pengembang properti kawasan perkotaan Dengan fasilitas berstandar internasional. LPCK terletak di area seluas sekitar 3.250 hektar di Salah satu kawasan industri terbesar di Asia Tenggara. Mereka berhasil membangun lebih dari 17.192 rumah dan memiliki populasi 53.695 penduduk.

Lippo Cikarang salah satu perusahaan properti terbesar di Indonesia berdasarkan total aset dan pendapatan dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Bisnis mereka terdiri atas Perumahan / Kota Mandiri, Mal Ritel, Rumah Sakit, Perhotelan, dan Manajemen Aset sehingga tidak heran jika dapat membuat Superblok. Menghadirkan hunian dan pusat ekonomi dalam satu wilayah. (Ananda Nararya)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0680 seconds (0.1#10.140)