Cadangan batu bara di Musi Banyuasin 3,4 miliar ton

Jum'at, 20 Januari 2012 - 10:34 WIB
Cadangan batu bara di...
Cadangan batu bara di Musi Banyuasin 3,4 miliar ton
A A A
Sindonews.com – Sumber daya alam (SDA) di Musi Banyuasin (Muba) kian melimpah. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Sumsel menyatakan, sedikitnya 15,29 persen cadangan batu bara di Sumatera atau 3,4 miliar ton ada di Kabupaten Muba.

“Ini peluang investasi di Muba dan harus dapat dikenalkan dan digali secara maksimal,” ungkap Kepala Bappeda Provinsi Sumsel Yohannes F Toruan dalam rapat koordinasi perencanaan pembangunan Sumsel di Sekayu kemarin.

Provinsi Sumatera Selatan secara keseluruhan menyimpan 82,37 persen potensi cadangan batu bara atau 39,30 persen potensi cadangan batu bara nasional.

Potensi cadangan batu bara terbesar di Sumsel terdapat di Muaraenim, yaitu sebesar 13,64 miliar ton atau 61,33 persen dari keseluruhan potensi cadangan batu bara Sumatera.

Dia mengatakan, tujuan rapat koordinasi perencanaan pembangunan dengan Pemkab Muba tersebut untuk memastikan dan menegaskan serta mengonfirmasi pelaksanaan RPKAD. Selain itu, untuk menyerap kondisi tiap daerah dalam upaya menyusun RAPBD 2013.

Mewakili Bupati Muba,Staf Ahli Bidang Pembangunan Sudirman mengatakan, tahun 2012 merupakan periode terakhir pembangunan jangka menengah dengan visi Muba Smart. Dia berharap paparan yang disampaikan Bappeda Sumsel dapat digunakan untuk perencanaan pembangunan Muba yang lebih baik.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0571 seconds (0.1#10.140)