Berubah jadi PT, Bank Jatim menuai polemik

Kamis, 26 Januari 2012 - 15:04 WIB
Berubah jadi PT, Bank Jatim menuai polemik
Berubah jadi PT, Bank Jatim menuai polemik
A A A


Sindonews.com - Perubahan Bank Jatim dari perusahaan daerah (PD) menjadi Perseroan Terbatas (PT) menuai polemik. Pasalnya perubahan status Bank Jatim menjadi PT Bank Jatim diketahui tanpa melibatkan DPRD Jatim.

"Dengan berubah menjadi PT itu tentunya akan berubah orientasinya. Sebagaimana diketahui jika menjadi PT orientasinya adalah profit," kata Wakil Ketua Komisi B (Bidang Perekonomian) DPRD Jatim, Anna Lutfi ditemui di Hotel Novotel, Jalan Ngagel, Surabaya, Kamis (26/1/2012).

Politisi dari Fraksi Partai Amanat Nasional (FPAN) ini mengaku belum ada kabar secara resmi terkait perubahan itu. Ia juga meminta Komisi C DPRD Jatim untuk melakukan klarifikasi dengan pihak Bank Jatim dan Gubernur Jawa Timur.

Menurutnya, jika perubahan itu terjadi tentunya akan berpengaruh terhadap Bank Jatim yang berkomitmen terhadap industri kecil dan petani. Sebab, sebagian besar kreditor Bank Jatim adalah dari segmen tersebut.

"Yang dikhawatirkan Bank Jatim menjadi murni mencari untung dan bukan mengutamakan pelayanan yang notabene sebagai BUMD," jelasnya.

Perubahan PD menjadi PT, kata Lutfi, kemungkinan akan mempermudah pengelolaan di internal Bank Jatim. Tapi imbasnya adalah orientasinya. Komisi B menginginkan agar Bank Jatim ini menjadi mitra industri yang sinergi bagi para petani. Terlebih lagi, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Jatim adalah berbasis Agro.

"Petani harus menjadi prioritas. Supaya tidak terjadi silang pendapat, harus ada klarifikasi antara pemerintah dan dewan," tukasnya.

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) Bank Jatim Hadi Sukriyanto masih belum bisa dikonfirmasi terkait polemik tersebut. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4181 seconds (0.1#10.140)