SBY dorong BUMN aktif berinvestasi

Rabu, 08 Februari 2012 - 14:02 WIB
SBY dorong BUMN aktif...
SBY dorong BUMN aktif berinvestasi
A A A


Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan agar Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bisa berperan aktif dalam bidang investasi. Hal ini sesuai dengan rencana Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI).

Presiden mengatakan upaya tersebut sebagai bagian sasaran agar BUMN bisa betul-betul menjadi bagian penting untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

"Sebagai contoh, tahun ini kita berharap pertumbuhan ekonomi kita mencapai 6,7 persen. Kita ingin BUMN kita mengambil peran aktif terutama di bidang investasi," tutur Presiden dalam rapat kabinet di kantornya, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Rabu (8/2/2012).

Selain itu, Presiden juga meminta agar adanya peningkatan kinerja dan pengembangan bisnis BUMN benar-benar bisa menciptakan lapangan pekerjaan yang lebih luas.

"Tolong dihitung dan kemudian diukur, karena ini juga sangat penting untuk kita lakukan. Ingin ingatkan bahwa penataan BUMN ini harus punya arah, punya tujuan, dan juga punya sasaran. Dengan demikian akan bisa kita ukur hasilnya, dan manakala harus kita lakukan koreksi dan perbaikan sepanjang jalan, itu bisa kita lakukan karena berangkat dari goal dan objektif yang jelas," kata presiden. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0469 seconds (0.1#10.140)