Bank Mandiri tambah 1.500 ATM

Jum'at, 13 April 2012 - 14:21 WIB
Bank Mandiri tambah...
Bank Mandiri tambah 1.500 ATM
A A A


Sindonews.com - PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) berencana menambah 1.500 jaringan anjungan tunai mandiri (ATM) di seluruh Indonesia pada tahun ini.

Executive Vice President Distribution Network I Group Bank Mandiri Heri Gunardi menjelaskan, tahun ini BUMN-nya akan menambah 1.500 ATM dan 122 ATM diantaranya untuk wilayah Jawa Barat melengkapi 602 ATM yang saat ini telah ada.

"Salah satu ekspansi bisnis yang kami rencanakan yaitu menambah 1.500 jaringan ATM di seluruh Indonesia. 122 ATM di antaranya, akan di investasikan di Jabar," jelas Heri Gunardi pada acara penyerahan CSR kepada 21 sekolah di Gedung Pakuon, Kota Bandung, Jumat (13/4/2012).

Penambahan 1.500 ATM sebagai upaya memaksimalkan pelayanan kepada nasabah Mandiri di seluruh Indonesia. Rencana penambahan 1.500 ATM akan melengkapi sekitar 9.000 ATM yang telah ada. "Jaringan ATM Mandiri menjadi yang terbesar di Indonesia. Jumlahnya melampui perbankan lainnya," timpal dia.

Selain itu, Bank Mandiri juga berencana menambah investasinya di Jabar dengan menambah tiga kantor cabang baru. Untuk diketahui, jumlah kantor cabang Bank Mandiri di Jabar saat ini mencapai 84 buah.

Kendati demikian, Heri tidak mau menyebutkan berapa alokasi belanja modal untuk penambahan jaringan ATM dan kantor cabang baru. "Itu dialokasikan oleh kantor pusat," timpal dia.

Sebagai informasi, jumlah aset Bank Mandiri, saat ini telah mencapai Rp550 triliun. Jumlahnya terus meningkat setiap tahunnya. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0565 seconds (0.1#10.140)