Juli, pemerintah siapkan kenaikan BBM
A
A
A
Sindonews.com - Pemerintah siap mengajukan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi pada Juli mendatang. Dengan catatan, harga Indonesian Crude Prices (ICP) sudah mengalami kenaikan 15 persen.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menjelaskan, pemerintah pun sudah melakukan simulasi penghitungan untuk rencana ini.
"Nanti harus ada pengendalian supaya tidak bengkak, ini semua asumsi-asumsi kita paparkan dulu nanti. Asumsi kalau nanti naik di Juli, kalau memenuhi pasal 7 ayat 6a-nya seperti apa. Kalau tidak memenuhi seperti apa, nanti kita exercise, kita sampaikan," jelas Hatta di Jakarta, Kamis (19/4/2012).
Sebelumnya, dia menjelaskan rapat pembahasan RAPBNP 2012 membahas rencana asumsi dengan menaikkan harga BBM subsidi sebesar Rp1.500. Tapi, ternyata wacana kenaikan BBM itu belum bisa dilakukan.
"Sehingga ada miss match, kita perlu lakukan pengaturan, pengendalian, agar fiskal kita sehat, kuota tetap, tidak melebihi. Kalaupun melebihi masih dalam kategori bisa kita atasi dengan baik. Pertumbuhan harus kita jaga, inflasi kita kendalikan daya beli masih tetap tinggi, inilah dalam konteks itu semua, kita membicarakan hari ini," jelas Hatta. (ank)
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menjelaskan, pemerintah pun sudah melakukan simulasi penghitungan untuk rencana ini.
"Nanti harus ada pengendalian supaya tidak bengkak, ini semua asumsi-asumsi kita paparkan dulu nanti. Asumsi kalau nanti naik di Juli, kalau memenuhi pasal 7 ayat 6a-nya seperti apa. Kalau tidak memenuhi seperti apa, nanti kita exercise, kita sampaikan," jelas Hatta di Jakarta, Kamis (19/4/2012).
Sebelumnya, dia menjelaskan rapat pembahasan RAPBNP 2012 membahas rencana asumsi dengan menaikkan harga BBM subsidi sebesar Rp1.500. Tapi, ternyata wacana kenaikan BBM itu belum bisa dilakukan.
"Sehingga ada miss match, kita perlu lakukan pengaturan, pengendalian, agar fiskal kita sehat, kuota tetap, tidak melebihi. Kalaupun melebihi masih dalam kategori bisa kita atasi dengan baik. Pertumbuhan harus kita jaga, inflasi kita kendalikan daya beli masih tetap tinggi, inilah dalam konteks itu semua, kita membicarakan hari ini," jelas Hatta. (ank)
()