Pembangunan kilang minyak akan dimulai 2015
A
A
A
Sindonews.com - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mulai mempersiapkan pembangunan kilang minyak di Indonesia. Tahapan ini dilakukan menyusul ketidakpastian kerja sama dengan negara Kuwait dan Saudi Arabia.
Pembangunan kilang ini pada rencananya akan dimulai pada tahun 2015 dan siap beroperasi di 2018. Langkah pertama yang akan dilakukan adalah dengan penetapan lokasi yang tepat.
"Kita sedang milih-milih, apa di Sumatera atau dimana nanti, kita ada beberapa lokasi sedang kita lihat. Pembangunan ini juga terkait kemajuan dari negosiasi dengan Kuwait dan Saudi Arabia nanti kita lihat seperti apa," kata Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Evita Legowo di Gedung DPR-RI, Jakarta, Senin (11/6/2012).
Evita mengatakan, secara keseluruhan, untuk membangun satu kilang minyak menelan biaya sebesar Rp90 triliun. Sedangkan, untuk penetapan lokasi akan menghabiskan biaya Rp1 triliun. Biaya tersebut akan diambil dari anggara pemerintah yang menurutnya sudah disediakan.
“Rp90 triliun satu kilang. Rp 1 triliun kan baru studi dulu, lokasi dan segala macam persiapannya. Saya siapkan lima tahun. Kita termasuk prihatin kondisinya, kita kemarin enggak jadi-jadi. Tapi kita ingat juga Balikpapan dulu juga anggaran APBN jadi kita sekarang potong yang lama sekalian. Bahkan yang Balikpapan, Cilacap Balongan pun ada dana APBNnya," papar Evita.
Secara kapasitas, Evita menuturkan kilang tersebut akan menampung 3.000 mmscfd. Setelah penetapan lokasi ini diselesaikan, tahapan selanjutnya adalah konstruksi pembangunan yang diperkirakan selesai dalam waktu tiga tahun setelah tahun 2015. (bro)
()