TOBA alokasikan capex USD27 juta
A
A
A
Sindonews.com - PT Toba Bara Sejahtera Tbk (TOBA) akan menganggarkan dana belanja modal (capital expenditure/capex) pada 2013 sekitar USD27 juta.
Sekretaris Perusahaan TOBA, Perry B Slangor mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk hauling dan meningkatkan conveyor di PT Adimitra Baratama Nusantara (ABN). Sumber pendanaan belanja modal tersebut akan diambil dari kas internal.
"Kami akan optimalkan kas internal untuk belanja modal," ujar Perry di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (18/1/2013).
Peri menuturkan, hingga September 2012, perseroan mencatat laba bersih turun 82,2 persen menjadi USD17 juta dari periode sama tahun sebelumnya USD95,97 juta.
Penjualan perseroan juga tercatat turun hampir 20 persen menjadi USD283,36 juta hingga September 2012 dibandingkan dengan periode sama 2011 sebesar USD352,79 juta.
"Total aset perseroan saat ini mencapai USD274,77 juta, dengan total liabilitas jangka pendek dan panjang USD157,48 juta dan total kas dan setara kas sebesar USD39,26 juta," jelasnya.
Sekretaris Perusahaan TOBA, Perry B Slangor mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk hauling dan meningkatkan conveyor di PT Adimitra Baratama Nusantara (ABN). Sumber pendanaan belanja modal tersebut akan diambil dari kas internal.
"Kami akan optimalkan kas internal untuk belanja modal," ujar Perry di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (18/1/2013).
Peri menuturkan, hingga September 2012, perseroan mencatat laba bersih turun 82,2 persen menjadi USD17 juta dari periode sama tahun sebelumnya USD95,97 juta.
Penjualan perseroan juga tercatat turun hampir 20 persen menjadi USD283,36 juta hingga September 2012 dibandingkan dengan periode sama 2011 sebesar USD352,79 juta.
"Total aset perseroan saat ini mencapai USD274,77 juta, dengan total liabilitas jangka pendek dan panjang USD157,48 juta dan total kas dan setara kas sebesar USD39,26 juta," jelasnya.
(izz)