Perangkat kunci pesawat Boeing 787 ikut terbakar

Jum'at, 25 Januari 2013 - 20:02 WIB
Perangkat kunci pesawat...
Perangkat kunci pesawat Boeing 787 ikut terbakar
A A A
Sindonews.com - Sebuah perangkat dilaporkan menjadi kunci yang bisa menjelaskan alasan Boeing Co 787 Dreamliner melakukan pendaratan darurat di Jepang, pekan lalu. Dilansir Reuters, Jumat (25/1/2013), penyidik yang enggan disebutkan namanya mengatakan, perangkat itu berupa papan sirkuit.

Namun, papan sirkuit yang menjadi pengontrol kinerja lithium-ion pada baterai pesawat tersebut ikut terbakar. Kondisi ini membuat penyidik kesulitan mencari petunjuk insiden kebakaran itu.

Otoritas penerbangan di Jepang kini menghadapi rekonstruksi melelahkan yang mungkin memakan waktu berbulan-bulan sebelum mereka dapat mengungkap apa yang menyebabkan salah satu baterai terlalu panas, hingga memicu peringatan pada kokpit pesawat.

Papan sirkuit yang relatif murah itu memiliki fungsi yang sangat vital menjaga pesawat futuristik senilai USD10 miliar tersebut dari berbagai masalah.

"Papan sirkuit (sistem) rusak parah kita akan melihat berapa banyak yang bisa dipelajari. Kita juga harus melihat perangkat rekaman lain di pesawat untuk mencoba dan mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi," kata penyidik itu.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5299 seconds (0.1#10.140)