Spanyol revisi prospek ekonomi 2013

Rabu, 20 Maret 2013 - 18:17 WIB
Spanyol revisi prospek ekonomi 2013
Spanyol revisi prospek ekonomi 2013
A A A
Sindonews.com - Perdana Menteri Spanyol Mariano Rajoy mengatakan, pemerintahnya akan merevisi perkiraan ekonomi 2013 yang dianggap terlalu optimis. Spanyol, seperti negara-negara anggota zona euro lainnya, harus menyajikan perkiraan ekonomi tahun ini kepada Komisi Eropa pada akhir April mendatang.

"Kami akan mempelajari semua informasi yang tersedia. Kami akan bicara dengan Komisi dan jika perlu, kami akan melanjutkan dengan koreksi perkiraan," kata Rajoy di depan parlemen, seperti dilansir Global Post, Rabu (20/3/2013).

Komitmen Spanyol terhadap Uni Eropa untuk mengendalikan defisit publik yang menonjol serta perkembangan dengan mitra-mitra dagangnya bisa mewajibkan Madrid merevisi prospek ekonomi.

Pada anggaran 2013, pemerintah Spanyol memperkirakan kontraksi ekonomi hanya 0,5 persen, jumlah pengangguran 23,3 persen dan defisit publik sebesar 4,5 persen dari produk domestik bruto (PDB).

Sementara analis independen dan organisasi internasional secara signifikan justru lebih pesimis. Komisi Eropa memperkirakan kemerosotan ekonomi Spanyol tahun ini 1,4 persen, tingkat pengangguran 26,9 persen dan defisit publik sebesar 6,7 persen dari PDB.

Sejak runtuhnya bisnis properti selama satu dekade pada 2008, Spanyol telah berada di bawah pengawasan ketat Uni Eropa sejak 2009, setelah melanggar defisit publik yang disepakati sebesar 3,0 persen dari output ekonomi tahunan.

Pemerintah telah bertekad memangkas defisit publik meskipun protes meningkat dengan diberlakukannya pemotongan belanja dan kenaikan pajak, yang bertujuan menyelamatkan anggaran 150 miliar euro (USD194 miliar) antara 2012-2014.

Pemerintah Spanyol telah berjanji menurunkan defisit publik dari 9,4 persen setara dari PDB pada 2011 menjadi 2,8 persen pada 2014. Sementara pengurangan pada 2012 sebesar 6,74 persen dari PDB.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9899 seconds (0.1#10.140)