AirAsia X tambah frekuensi penerbangan

Senin, 01 April 2013 - 19:18 WIB
AirAsia X tambah frekuensi penerbangan
AirAsia X tambah frekuensi penerbangan
A A A
Sindonews.com - Maskapai AirAsia Indonesia siap memberikan promo kursi penerbangan mulai dari Rp0 satu kali jalan. Untuk mendukung promo tersebut, maskapai low cost carrier (LCC) ini akan menambah frekuensi penerbangannya.

CEO AirAsia X, Azran Osman-Rani mengatakan para pelanggan juga akan dimudahkan dalam memesan kursi penerbangan di tahun depan dengan penambahan frekuensi penerbangan ke beberapa destinasi seperti Chengdu (7x seminggu), Sydney (14x seminggu), Melbourne (14x seminggu), dan Taiwan (14x seminggu).

”Promo ini memberikan kesempatan bagi para pelanggan merencanakan perjalanan ke berbagai destinasi jarak jauh yang kami layani untuk tahun depan," kata Azran dalam rilisnya di Jakarta, Senin (1/4/2013)

"Tanggal perjalanan yang kami tawarkan sehubungan dengan promo ini memudahkan pelanggan yang ingin mencoba olahraga ski dan merasakan musim Sakura di Jepang dan Korea. Mereka juga bisa menikmati udara segar dan pemandangan pantai yang menakjubkan di Australia, atau berpetualang di pegunungan Himalaya, Nepal," tambahnya.

AirAsia X, afiliasi AirAsia yang melayani penerbangan jarak jauh turut menawarkan harga promo untuk penerbangan dari Kuala Lumpur menuju Taiwan (Taipei) dan Cina (Chengdu, Hangzhou, Beijing, Shanghai) dengan harga mulai dari Rp834.000 untuk satu kali jalan.

Kemudian dengan harga kursi penerbangan mulai dari Rp901.000 untuk satu kali jalan, para pelanggan dapat terbang menuju Jepang (Tokyo, Osaka) dan Korea (Seoul). Dan bagi pelanggan yang ingin mengeksplor Nepal (Kathmandu) dan Australia (Sydney, Perth, Melbourne, Gold Coast), mereka dapat terbang dengan harga kursi penerbangan mulai dari Rp1.001.000 untuk satu kali jalan.

"Para pelanggan disarankan untuk membeli bagasi saat mereka melakukan pembelian kursi penerbangan secara online, karena akan bisa menghemat hingga 66 persen bila dibandingkan membeli bagasi saat di check-in counter bandara," tandasnya.

Promosi ini akan disediakan sebanyak 2 juta kursi penerbangan. Namun kursi promo ini belum termasuk biaya layanan (service fee) dan Iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR) untuk rute domestik, serta biaya layanan, pajak bandara (airport tax) dan fuel surcharge untuk rute internasional.

Promo disediakan oleh AirAsia dengan periode pemesanan mulai dari tanggal 2 sampai 7 April 2013 dan periode penerbangan mulai dari 1 Januari sampai 30 April 2014.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5416 seconds (0.1#10.140)