Hingga Juni, DPK Bank DKI capai Rp22 T

Rabu, 03 Juli 2013 - 17:13 WIB
Hingga Juni, DPK Bank...
Hingga Juni, DPK Bank DKI capai Rp22 T
A A A
Sindonews.com - Sepanjang semester I/2013, Bank DKI telah berhasil menghimpun Dana Pihak Ketiga (DPK) sebanyak Rp22,37 triliun. Pada saat yang sama, pembiayaan telah mencapai Rp16,93 triliun.

Dari hasil kinerja itu, Bank DKI berhasil mengantongi laba sebanyak Rp413 miliar atau meningkat 64 persen dari tahun sebelumnya yang hanya Rp252 miliar. Sedangkan total aset Bank DKI per Juni 2013 tercatat mencapai Rp28,72 triliun.

Kini setelah membuka cabang di Kota Bandung, Bank DKI berharap akan lebih berkembang lagi dengan laba yang jauh lebih besar lagi.

"Dengan mulai hadirnya kantor cabang di Bandung, didukung potensi luar biasa yang tersedia, serta dukungan dari masyarakat Bandung, kami yakin hasil kinerja perusahaan akan lebih maksimal dan membuahkan hasil yang signifikan," ujar Direktur Utama Bank DKI, Eko Budiwiyono di Bandung, Jawa Barat, Rabu (3/7/2013).

Dibukanya Bank DKI cabang Bandung, menurutnya adalah bagian dari cita-cita Bank DKI yang ingin bertransformasi jadi bank umum berskala nasional, serta lebih memaksimalkan peran intermediasi ke masyarakat.

Eko mengaku alasannya melakukan ekspansi ke Bandung adalah ingin ikut berperan dalam pengembangan ekonomi di Bandung dan jawa Barat. Sebab, industri kreatif di Bandung cukup banyak.

Jumlah wisatawan ke Bandung pun terus meningkat. Bahkan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bandung menargetkan kunjungan wisatawan ke Bandung mencapai 8 juta orang.

Para pelaku usaha di Bandung diharapkan makin berkembang dengan kehadiran Bank DKI. Sebab Bank DKI akan memberikan kemudahan bagi nasabahnya, termasuk bagi pengaju kredit.

Jika usaha mereka berkembang, Bank DKI pun diharapkan makin berkembang dengan bersinergi bersama para pengusaha di Bandung. "Pasar Bandung memang benar-benar menjanjikan," tandas Eko.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6865 seconds (0.1#10.140)