Lebaran, Ridwan Pranata rindu masa kecil
A
A
A
Sindonews.com - Merayakan Ramadan dan Lebaran yang datang secara konsisten setiap tahunnya tentu memberi kesan tersendiri bagi seluruh umat muslim yang merayakan. Tak terkecuali bagi Ridwan Pranata.
Director Head of Equity Capital Market PT Mandiri Sekuritas ini selalu teringat masa kecilnya tiap kali perayaan besar agama islam ini datang.
"Kalau Ramadan itu seru banget waktu kita masih kecil. Rame-ramenya lebih berasa. Kumpul sama temen-temen main petasan, seru-seruan," ujar Ridwan saat diwawancara Sindonews beberapa waktu lalu di kantornya.
Rasa rindunya tentu bukan tanpa alasan, kesibukannya sebagai direktur di sebuah perusahaan yang masuk dalam jajaran perusahaan jasa keuangan terbesar di Tanah Air ini, tentu bukan hal yang mudah untuk meluangkan waktu melakukan ritual menyenangkan layaknya Ridwan kecil di masa lalu.
"Kalau sekarang kan beda ya. Kita udah disibukkan dengan pekerjaan. Jadi, momen-momen masa kecil itu emang selalu ngangenin," pungkasnya.
Namun demikian, lanjut Ridwan, bukan berarti dirinya tidak bisa menikmati hari raya yang hanya datang setahun sekali ini. Menghabiskan waktu bersama keluarga besarnya selalu menjadi momen yang dinanti, seperti kebanyakan orang di berbagai belahan dunia yang juga selalu berbahagia kala momen itu datang. (rna)
Director Head of Equity Capital Market PT Mandiri Sekuritas ini selalu teringat masa kecilnya tiap kali perayaan besar agama islam ini datang.
"Kalau Ramadan itu seru banget waktu kita masih kecil. Rame-ramenya lebih berasa. Kumpul sama temen-temen main petasan, seru-seruan," ujar Ridwan saat diwawancara Sindonews beberapa waktu lalu di kantornya.
Rasa rindunya tentu bukan tanpa alasan, kesibukannya sebagai direktur di sebuah perusahaan yang masuk dalam jajaran perusahaan jasa keuangan terbesar di Tanah Air ini, tentu bukan hal yang mudah untuk meluangkan waktu melakukan ritual menyenangkan layaknya Ridwan kecil di masa lalu.
"Kalau sekarang kan beda ya. Kita udah disibukkan dengan pekerjaan. Jadi, momen-momen masa kecil itu emang selalu ngangenin," pungkasnya.
Namun demikian, lanjut Ridwan, bukan berarti dirinya tidak bisa menikmati hari raya yang hanya datang setahun sekali ini. Menghabiskan waktu bersama keluarga besarnya selalu menjadi momen yang dinanti, seperti kebanyakan orang di berbagai belahan dunia yang juga selalu berbahagia kala momen itu datang. (rna)
(gpr)