XL luncurkan alat pelacak keberadaan suatu objek

Senin, 30 September 2013 - 19:49 WIB
XL luncurkan alat pelacak...
XL luncurkan alat pelacak keberadaan suatu objek
A A A
Sindonews.com - Melalui solusi Machine 2 Machine (M2M), PT XL Axiata Tbk (XL) terus mengembangkan layanan-layanan inovatif yang mampu menjadi jawaban atas berbagai kebutuhan masyarakat, baik perorangan maupun tujuan bisnis.

Salah satu layanan terbaru XL M2M adalah XL Dekat, yaitu layanan untuk melacak keberadaan suatu objek (personal tracker) yang dapat menjadi solusi keselamatan dan keamanan keluarga, baik untuk anak-anak maupun orang tua.

"Untuk terus memperkaya portfolio produk M2M dan memberi keragaman layanan inovatif khususnya di segmen retail, XL bekerja sama dengan mitra pengembang, Asia Quattro Net (AQN), meluncurkan layanan personal tracker baru yang diberi nama XL Dekat," kata Senior GM Mobile Finance XL, Yessy D Yosetya dalam rilisnya, Senin (30/9/2013).

XL Dekat adalah perangkat mobile GPS dalam bentuk gadget mini. Perangkat ini dapat mengirimkan informasi lokasi kepada orang tua atau keluarga. Karena informasi lokasi keberadaan yang dihasilkan sangat presisi, alat ini sangat penting sekali untuk menjaga anak-anak maupun orang tua berusia lanjut.

XL Dekat memliki kelebihan yang tidak dimiliki aplikasi-aplikasi sejenisnya. Kelebihan ini adalah penggunaan perangkat khusus yang memang dirancang baik dari sisi hardware maupun software untuk keperluan tracking. Sehingga fungsi serta informasi yang dihasilkan lebih baik dibanding aplikasi lainnya.

Dilengkapi dengan tombol darurat (SOS emergency), alat ini secara otomatis akan mengirimkan posisi koordinat dari si pembawa alat jika ditekan. Selain mengirimkan koordinat, tombol SOS ini akan memicu panggilan telepon ke orang terdekat.

Melalui portal XL Dekat, para orang tua juga dapat mengatur lokasi-lokasi penting di mana si pembawa alat berada. Sistem akan mengirimkan notifikasi kepada orang tua jika alat tersebut keluar dari lokasi yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Sistem ini dikenal dengan nama geofence. Selain itu, XL Dekat juga memiliki tombol telepon cepat yang memudahkan anak-anak untuk melakukan panggilan, hanya dengan sekali tekan bahkan tanpa melihat ke layar.

Layanan inovatif ini akan tersedia untuk umum mulai September 2013. Masyarakat bisa membelinya di XPLOR Central Park, XPLOR Senayan City, XL Center Kelapa Gading, XL Center Pondok Indah, dan XL Center Puri Indah, Jakarta.

Saat ini pemasaran XL Dekat akan ditargetkan untuk komunitas, terutama ibu rumah tangga dan wanita karier. Selama masa promosi, untuk model telepon mini akan dijual dengan harga Rp880.000 (harga normal Rp1.045.000) dan biaya berlanggan Rp38.500/bulan.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8355 seconds (0.1#10.140)