AHM luncurkan motor injeksi New Honda Mega Pro F1
A
A
A
Sindonews.com - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan motor injeksi ke-12, yakni New Honda Mega Pro FI di Jakarta Convention Center (JCC), hari ini.
Motor pengganti Honda Mega Pro karburator tersebut dibanderol Rp20.450.000. Untuk motor ini, AHM menargetkan dapat menjual sebanyak 5.000 unit per bulan.
"Kami mempersembahkan New Honda Mega Pro FI sebagai produk yang ke-12 dalam jajaran produk berteknologi PGM-FI. Kami mempersembahkan desain yang lebih atraktif dengan tetap mempertahankan karakter Mega Pro yang macho dan tangguh, serta mengimplementasikan pengaplikasian teknologi PGM-FI yang lebih efisien dan ramah lingkungan," ujar President Director AHM Toshiyuki Inuma.
Tampilan Honda Mega Pro FI sendiri sangat berbeda dengan Honda Mega Pro karburator. Beberapa perubahan terjadi di sektor desain adalah shroud samping yang sudah dipadukan dengan aero fin. Selain itu, knalpot motor juga diubah untuk memaksimalkan teknologi injeksi yang diusung Honda.
"Motor ini terkesan sporty dan dinamis," ucap Eijiro Asakawa, Chief Engineer Honda R&D Southeast Asia Co.
Selain itu, lanjut Eijiro, mesin 150 cc Mega Pro yang sudah dikombinasikan dengan teknologi injeksi membuat motor ini jauh lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar.
"Respon mesin di putaran bawah dan tengah menjadi sangat bagus. Untuk konsumsi bensin 46,2 kilometer per liter. Ini lebih baik 10 persen dibandingkan Honda Mega Pro lama," jelasnya.
Motor pengganti Honda Mega Pro karburator tersebut dibanderol Rp20.450.000. Untuk motor ini, AHM menargetkan dapat menjual sebanyak 5.000 unit per bulan.
"Kami mempersembahkan New Honda Mega Pro FI sebagai produk yang ke-12 dalam jajaran produk berteknologi PGM-FI. Kami mempersembahkan desain yang lebih atraktif dengan tetap mempertahankan karakter Mega Pro yang macho dan tangguh, serta mengimplementasikan pengaplikasian teknologi PGM-FI yang lebih efisien dan ramah lingkungan," ujar President Director AHM Toshiyuki Inuma.
Tampilan Honda Mega Pro FI sendiri sangat berbeda dengan Honda Mega Pro karburator. Beberapa perubahan terjadi di sektor desain adalah shroud samping yang sudah dipadukan dengan aero fin. Selain itu, knalpot motor juga diubah untuk memaksimalkan teknologi injeksi yang diusung Honda.
"Motor ini terkesan sporty dan dinamis," ucap Eijiro Asakawa, Chief Engineer Honda R&D Southeast Asia Co.
Selain itu, lanjut Eijiro, mesin 150 cc Mega Pro yang sudah dikombinasikan dengan teknologi injeksi membuat motor ini jauh lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar.
"Respon mesin di putaran bawah dan tengah menjadi sangat bagus. Untuk konsumsi bensin 46,2 kilometer per liter. Ini lebih baik 10 persen dibandingkan Honda Mega Pro lama," jelasnya.
(dmd)