Laba Etihad 2013 meroket 48% jadi USD62 juta

Senin, 03 Maret 2014 - 19:44 WIB
Laba Etihad 2013 meroket 48% jadi USD62 juta
Laba Etihad 2013 meroket 48% jadi USD62 juta
A A A
Sindonews.com - Etihad Airways, maskapai yang berkembang pesat dari Abu Dhabi mencatat kenaikan laba bersih sebesar 48 persen pada 2013 menjadi USD62 juta, berkat peningkatan pendapatan sebesar 27 persen (USD6,1 miliar).

"Ini menandai keuntungan bersih tahun ketiga berturut-turut, dalam sepuluh tahun maskapai beroperasi," kata CEO Etihad, James Hogan, seperti dilansir dari Times of Oman, Senin (3/3/2014).

Menurut perusahaan yang mengoperasikan 89 armada dan melayani 94 tujuan itu, laba bersih maskapai naik dari USD42 juta pada 2012. "Ini adalah langkah maju penting dalam perjalanan perkembangan kita, bisnis yang sukses secara komersial," tambahnya.

"Kami telah memukul setiap sasaran keuangan masing-masing dalam 7 tahun terakhir, membawa profitabilitas berkelanjutan untuk usaha yang telah berkembang dari hanya USD300 juta dalam pendapatan pada 2005 menjadi lebih dari USD6 miliar hari ini," jelas Hogan.

Dimulai pada 2003, Etihad berkembang pesat dan telah membeli saham di beberapa operator lebih kecil di seluruh dunia dalam persaingan dengan Emirates dan Qatar Airways.

Bulan lalu, mereka telah memasuki tahap akhir penilaian apakah akan membeli saham maskapai sarat utang penerbangan Italia, Alitalia.

Etihad memiliki 29 persen di Air Berlin, 40 persen di Air Seychelles, 19,9 persen di Virgin Australia dan 3 persen di Aer Lingus. Perusahaan ini juga memiliki saham 24 persen di India Jet Airways, dan 33,3 persen di maskapai Swiss, Etihad Regional, sebelumnya dikenal dengan nama Darwin Airline.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5279 seconds (0.1#10.140)