Bosowa tingkatkan kepemilikan saham di Bukopin

Senin, 07 April 2014 - 17:15 WIB
Bosowa tingkatkan kepemilikan saham di Bukopin
Bosowa tingkatkan kepemilikan saham di Bukopin
A A A
Sindonews.com - Bosowa Corporation (Bosowa) mengumumkan rencana untuk mengakuisisi terhadap 11,43 persen saham PT Bank Bukopin Tbk (Bukopin) dari Koperasi Pegawai Bulog Seluruh Indonesia (Kopelindo).

Transaksi akuisisi ini disepakati melalui penandatangan Perjanjian Pengikatan Jual Beli Saham (PPJBS) antara Bosowa dan Kopelindo. "Sesuai PPJBS, Bosowa akan membeli 11,43 persen saham Bukopin," ujar Managing Director Bosowa Corporindo Sadikin Aksa dalam siaran persnya di Jakarta, Senin (7/4/2014).

Menurutnya, keputusan final akuisisi ini masih menunggu hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Bukopin dan Bosowa. Hal ini merupakan syarat dalam PPJBS yang harus dipenuhi untuk memperoleh persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Setelah mendapatkan persetujuan akuisisi dari regulator terkait, maka kepemilikan saham di Bukopin akan berubah. Bosowa akan menjadi 30 persen, Kopelindo 18,09 persen, pemerintah Indonesia 11,43 persen dan masyarakat sebesar 40,48 persen.

Seperti diketahui, saat ini Bosowa Corporindo sudah memiliki 18,57 persen saham Bukopin. Pada Juni 2013, Bosowa membeli 14 persen atau 1,11 miliar saham dari Yabinstra (9,5 persen) dan Kopelindo (4,6 persen) di harga Rp1.050 per saham.

Pada Desember 2013, melalui right issue Bank Bukopin, Bosowa menambah saham menjadi 18,57 persen saham. Sesuai PPJBS dengan Kopelindo pada 29 November 2013, Bosowa akan menambah pembelian saham Bukopin sebesar 11,43 persen hingga total kepemilikan saham Bosowa di Bukopin akan menjadi 30 persen.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3344 seconds (0.1#10.140)