Suplai melimpah, harga minyak WTI melemah

Kamis, 15 Mei 2014 - 11:02 WIB
Suplai melimpah, harga...
Suplai melimpah, harga minyak WTI melemah
A A A
Sindonews.com - Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) turun dari level tertinggi dalam tiga pekan setelah data pemerintah menunjukkan persediaan minyak melimpah dan produksi di Amerika Serikat meningkat ke level tertinggi dalam 28 tahun.

Seperti dikutip dari Bloomberg, Kamis (15/5/2014), Badan Informasi Energi melaporkan, harga minyak acuan Eropa, brent justru stabil. Untuk futures turun sebanyak 0,5 persen di bursa New York, sebagai penurunan pertama dalam empat hari. Stok minyak mentah naik mendekati rekor pekan lalu pada saat produksi melonjak ke tingkat tertinggi sejak 1986.

Menyusutnya pasokan di Cushing, Oklahoma, pusat pengiriman untuk WTI tidak akan memengaruhi penyelesaian kontrak minyak, menurut CME Group, pemilik New York Mercantile Exchange.

"Persediaan minyak mentah berada pada tingkat yang secara historis tinggi. Di mana saja di atas USD102 per barel," kata Jonathan Barratt, kepala investasi di Ayers Alliance Securities di Sydney.

Kontrak WTI untuk pengiriman Juni turun 47 sen menjadi USD101,90 per barel di perdagangan elektronik di Nymex dan berada di harga USD102,05 pada 11:19 waktu Sydney. Kemarin, kontrak naik 67 sen menjadi USD102,37. Semua volume berjangka yang diperdagangkan sekitar 17 persen di bawah rata-rata 100 hari.

Sementara, kontrak Brent untuk pengiriman Juni, yang berakhir hari ini adalah 5 sen lebih rendah diharga USD110,14 per barel di London berbasis ICE Futures Europe.
(izz)
Berita Terkait
Stok Seret Bikin Harga...
Stok Seret Bikin Harga Minyak Mentah Dunia Terkerek Naik
Amerika Buka Pembatasan,...
Amerika Buka Pembatasan, Harga Minyak Akan Terus Naik
Harga Minyak Ambrol...
Harga Minyak Ambrol 9% dalam Sepekan, Minggu Depan Gimana?
Harga Minyak Mentah...
Harga Minyak Mentah Dunia Melayang Dekati Posisi USD70 Per Barel
Tumbuh 173%, Komoditas...
Tumbuh 173%, Komoditas Minyak Mentah Jadi Primadona di 2021
Harga Minyak Mentah...
Harga Minyak Mentah Turun Saat Badai Musim Dingin Bekukan Kilang AS
Berita Terkini
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
7 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
7 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
8 jam yang lalu
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
9 jam yang lalu
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
10 jam yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
10 jam yang lalu
Infografis
Harga Cabai Rawit Merah...
Harga Cabai Rawit Merah Rp100.000 per Kg, Wamendag Salahkan Cuaca
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved