Perbaikan Jalur Pantura Diharapkan Selesai Juni

Senin, 19 Mei 2014 - 17:12 WIB
Perbaikan Jalur Pantura Diharapkan Selesai Juni
Perbaikan Jalur Pantura Diharapkan Selesai Juni
A A A
JAKARTA - Wakil Menteri Pekerjaan Umum (Wamen PU) Hermanto Dardak mengharapkan perbaikan jalan sepanjang jalur pantai utara (Pantura) akan selesai akhir Juni. Perbaikan jalur Pantura akan difokuskan pada jalur utama yang sering dilalui calon pemudik.

"Kita harapkan akhir Juni sudah selesai yang utama. Seperti pantura terutama, tentunya juga lintas selatan, jalan-jalan nasional yang kita tangani," kata dia usai Rakor di Kementerian Koordinator Perekonomian, Jakarta, Senin (12/5/2014).

Dia menjelaskan alasan utama Kementerian PU mendahului pengerjaan perbaikan jalur Pantura saat menjelang Lebaran dikarenakan adanya jalan yang rusak saat banjir menerjang wilayah tersebut. Karena itu, Kementerian PU mendahulukan memperbaiki jalanan itu.

"Ya kan kita lihat kaya Kemarin ada banjir, kita harus tangani supaya fungsional dulu. Sekarang sudah mulai penangan permanen tapi permanen pada saat Lebaran dan seblumnya kita harapkan jangan ada gangguan," jelasnya.

Hermanto menuturkan, untuk wilayah Jawa Barat arus lalu lintas akan parah dikarenakan masih ada perbaikan dari daerah Ciasem ke Lohbener.

"Terutama di daerah Ciasem, yang memang kita ada penanganan tadi, sampai ke Lohbener. Itu yang konsentrasinya tingggi karena jumlah bebannya tinggi," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5865 seconds (0.1#10.140)