Terancam Pasar Global, UKM Indonesia Terbukti Tangguh

Minggu, 25 Mei 2014 - 15:44 WIB
Terancam Pasar Global, UKM Indonesia Terbukti Tangguh
Terancam Pasar Global, UKM Indonesia Terbukti Tangguh
A A A
JAKARTA - Pertumbuhan Usaha Kecil Menengah (UKM) di Indonesia semakin maju. Hal ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak salah satunya Bikers Harley Davidson. Perayaan ulang tahun ke-5 Majalah Mabua bertajuk Jakarta Bikers Crowd 2014 turut membuka berbagai peluang kemitraan kerja sama dengan para UKM.

Komunitas ini merangkul UKM yang menjadi binaan pemerintah melalui Lembaga Pelayanan Pemasaran (LLP) Koperasi dan UKM Kementerian Koperasi dan UKM RI.

Presiden Direktur Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi Usaha Kecil & Menengah (LLPKUKM) Ahmad Zabadi menuturkan, sektor perekonomian bangsa dan negara Indonesia ini amat bergantung pada UKM. "UKM mampu menyerap banyak tenaga kerja karena padat karya dan menjadi penopang utama laju ekonomi nasional," ucapnya saat jumpa pers di Jakarta, Minggu (25/5/2014).

UKM di Indonesia terbukti tangguh, karena mampu bertahan ketika krisis ekonomi 1998. Jumlah perusahaan berskala UKM mencapai 90% dari keseluruhan unit usaha di Indonesia.

"Pemberlakuan pasar global sedikit banyak menjadi ancaman bagi UKM, karena bertambahnya barang dan jasa yang masuk dari luar negeri. Oleh karena itu, perlu langkah strategis untuk dilakukan pembinaan dan pengembangan UKM, sehingga tercipta kemandirian UKM di masa-masa mendatang." papar Ahmad.

Dia menambahkan, Lembaga Pelayanan Pemasaran Koperasi dan UKM Kementerian Koperasi dan UKM RI (LLP KUKM) adalah lembaga non-profit. Karena itu, semua pendapatan yang diperoleh diputar lagi melalui berbagai kegiatan promosi untuk memajukan KUKM.

Sementara itu, komunitas biker Harley Davidson membuka berbagai peluang kemitraan kerja sama dengan para UKM terutama yang menjadi binaan pemerintah melalui Lembaga Pelayanan Pemasaran (LLP) Koperasi dan UKM Kementerian Koperasi dan UKM RI.

Ketua Pelaksana Jakarta Bikers Crowd 2014, Yovan Adi Santika, menjelaskan dalam acara Jakarta Bikers Crowd 2014 The 5th Anniversary of Mabua Magazine adalah salah satu upaya strategis untuk menumbuhkan kesadaran dan kepedulian terhadap UKM.

"Aksi ini juga mengharapkan keterlibatan dan peran seluruh media massa nasional secara simultan dalam menyebarluaskan dukungan terhadap UKM.

Tahun ini Jakarta Bikers Crowd bertema Dare to Dream for Better Indonesia, dengan fokus Indonesia lebih baik pada upaya berbagai semangat, kepedulian, dan motivasi kepada para UKM," tutur Yovan.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6854 seconds (0.1#10.140)