BUMN Perpanjang Plt Dirut Pertamina

Jum'at, 31 Oktober 2014 - 12:59 WIB
BUMN Perpanjang Plt...
BUMN Perpanjang Plt Dirut Pertamina
A A A
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memperpanjang masa jabatan Pelaksana Tugas (Plt) Dirut PT Pertamina (Persero) yang saat ini dijabat Muhammad Husen.

Menteri BUMN Rini Soemarno mengatakan, masa jabatan Plt Dirut PT Pertamina Muhammad Husen akan diperpanjang selama satu bulan.

"Ini kan masih dalam proses. Mohon waktu ya. Kami mendapatkan waktu kira-kira satu bulan," ujar Rini di Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (31/10/2014).

Menurutnya, akhir November akan dilakukan seleksi yang ketat baik di internal Kementerian BUMN maupun di luar Kementerian BUMN untuk menggantikan posisi Dirut PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan.

"Akhir November nanti akan dilakukan seleksi yang sangat ketat baik dari internal, lingkungan BUMN dan dari luar. Sehingga kita ada pilihan," katanya.

Pihaknya juga berharap segera mendapatkan dirut PT Pertamina (Persero) untuk dapat mempertahankan performanya di perseroan.

"Kami harapkan Pertamina tetap mepertahankan performanya. Sehingga kami harapkan mendapatkan pemimpin yang terbaik," tuturnya.

(Baca: Husen Lupa Jabatan Plt Dirut Pertamina Segera Berakhir)
(izz)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4902 seconds (0.1#10.24)